
Presiden bersama Ibu Negara Ani Yudhoyono tiba di stadion sekitar pukul 18.30 WIB. Presiden mengenakan kemeja berwarna merah-putih, sedangkan Ani Yudhoyono mengenakan jaket dengan warna yang sama. Tampak pula putera beliau, Edie Baskoro Yudhoyono, Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Malarangeng dan Ketua Umum PSSI Nurdin Halid turut mendampingi di jajaran bangku kehormatan VVIP.
Menurut presiden, Timnas sangat disiplin mempertahankan gawang dari ancaman Timnas Filipina. Namun pada saat yang sama, Pasukan Garuda tetap bersemangat saat menyerang.
"Bagus, saya lihat kombinasi menyerang dan bertahan," kata presiden setelah menyaksikan pertandingan tersebut.
"Tim kita cukup agresif," kata Yudhoyono sambil tersenyum.
Presiden berharap Timnas Indonesia bisa mencetak lebih banyak gol dalam pertandingan berikutnya.
Sejumlah tokoh juga turut menyaksikan pertandingan tersebut dari ruang VVIP, antara lain Ketua DPR RI Marzuki Alie, Ketua DPD Irman Gusman, dan Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono.
Selain itu juga hadir Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie. Bakrie yang mengenakan kaos merah putih duduk di dekat presiden di ruang VVIP. (ant/fjr)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 12 Januari 2026 11:58 -
Voli 12 Januari 2026 11:46 -
Bola Indonesia 12 Januari 2026 11:35 -
Otomotif 12 Januari 2026 11:25 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 11:13 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 11:01
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 11 Januari 2026 06:49 -
tim nasional 11 Januari 2026 06:43 -
tim nasional 10 Januari 2026 18:23 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:35 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:25 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:15
MOST VIEWED
- Daftar Pemain yang Sempat Terpinggirkan dan Pantas Kembali ke Timnas Indonesia Era John Herdman: Selain Elkan Baggott, Siapa Lagi?
- Jamie Vardy Bersinar Tapi Emil Audero Kecolongan 2 Kali, Cremonese Ditahan Imbang Cagliari
- Hasil Roma vs Sassuolo: Underperform, Jay Idzes Pulang Dengan Tangan Hampa Dari Ibukota
- Bangladesh Tawarkan Uji Coba dengan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Respons Tak Sesuai Harapan
HIGHLIGHT
- Daftar 5 Wasit Terbaik Dunia 2025: Michael Oliver ...
- 3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
- 7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho...
- 6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano R...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...











:strip_icc()/kly-media-production/medias/3620465/original/087377600_1635841743-20211102-Waspada__Cuaca_Ekstrim_Ancam_Jabodetabek-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469933/original/094415500_1768192154-Screenshot_2026-01-12_at_11.23.26.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469847/original/067748000_1768187889-AP26012072978761.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467287/original/009416300_1767869464-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5282505/original/016040500_1752477391-20250714_102129.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1903111/original/072272200_1518697871-Mogok-Kelapa-Gading-2.jpg)
