Hobi Cleansheet Alisson, Dari Liverpool Berlanjut ke Brasil
Asad Arifin | 3 Juli 2019 11:01
Bola.net - Lupakan dulu pembahasan soal Lionel Messi pasca laga semifinal Copa America 2019. Sebab, ada satu pemain lain yang aksinya layak untuk disorot yakni penjaga gawang Brasil, Alisson Becker.
Alisson bermain bagus di bawah gawang Brasil pada laga melawan Argentina, Rabu (3/7/2019) pagi WIB di Bello Horizonte. Penjaga gawang berusia 26 tahun tersebut mampu membuat gawang Brasil tidak kebobolan alias cleansheet sepanjang laga.
Pemain asal klub Liverpool itu punya kontribusi besar untuk membawa Brasil menang dengan skor 2-0 atas Argentina. Dua gol Brasil dicetak oleh Gabriel Jesus menit ke-19 dan Roberto Firmino pada menit ke-71.
Alisson tercatat melakukan dua kali penyelamatan dari ancaman pemain La Celeste. Pada menit ke-50, Alisson mampu menangkap bola sepakan voli Lautaro Martinez. Lalu, yang paling epik, pada menit menit 66, Alisson menangkap tendangan bebas Lionel Messi.
Di luar dua penyelamatan tersebut, Alisson juga bisa dikatakan beruntung. Sebab, ada dua peluang Argentina yang menerpa tiang dan mistar gawang.
Pada menit 30, sundulan Sergio Aguero menyambut umpan Lionel Messi menerpa mistar gawang. Alisson sudah tak mampu menjangkaunya. Sementara, pada menit 57, sepakan keras Lionel Messi menerpa tiang gawang.
Terlepas dari performa di laga melawan Argentina, Alisson secara umum tampil bagus di Copa America 2019. Belum sekalipun dia memungut bola dari gawangnya sejak babak penyisihan grup Copa America. Gawang Brasil masih cleansheet hingga babal semifinal.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Dari Liverpool Berlanjut ke Brasil
Brasil sudah memainkan lima pertandingan di Copa America 2019. Brasil lolos ke final. Pasukan Tite tersebut melaju ke laga puncak dengan catatan belum pernah kebobolan sejak laga perdana di penyisihan grup.
Berikut adalah hasil pertandingan Brasil dari penyisihan grup hingga laga semifinal:
15/06/19 Brasil 3 - 0 Bolivia
19/06/19 Brasil 0 - 0 Venezuela
23/06/19 Peru 0 - 5 Brasil
28/06/19 Brasil 0 - 0 Paraguay [laga berlanjut adu penalti]
03/07/19 Brasil 2 - 0 Argentina
Alisson selalu berada di bawah mistar gawang Brasil dalam rangkaian laga tidak kebobolan tersebut. Tapi, jika dirunut, catatan tidak kebobolan Alisson bisa lebih panjang. Sebab, pada laga uji coba melawan Honduras gawang Alisson pun tidak kebobolan.
Alisson terakhir kali kebobolan, pada laga kompetitif, terjadi saat Liverpool berjumpa Newcastle pada 5 Mei 2019. Saat itu, Liverpool menang dengan skor 2-3 pada laga Premier League. Setelah itu, gawang Alisson belum pernah kebobolan lagi.
Nampaknya, hobi Alisson untuk tidak kebobolan di Liverpool kini berlanjut bersama timnas Brasil.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Misi Carlo Ancelotti: Pulihkan Percikan Vinicius Junior Bersama Timnas Brasil
Piala Dunia 13 November 2025, 05:45
-
Kenal Neymar Sejak Dulu, Casemiro Maju Pasang Badan!
Piala Dunia 11 November 2025, 20:06
-
David Raya Calon Kiper Terbaik, Saat Ini Ada di Bawah Courtois dan Alisson
Liga Inggris 10 November 2025, 09:04
LATEST UPDATE
-
Persija Jakarta vs Persijap: Tim Tamu Menatap Laga Berat di SUGBK
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 17:38
-
Demi Jaga Peluang Juara, Arsenal Incar Bintang Muda Real Madrid Ini
Liga Inggris 2 Januari 2026, 17:26
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persebaya Surabaya 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:27
-
Prediksi BRI Super League: Persija Jakarta vs Persijap Jepara 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:22
-
Prediksi BRI Super League: Borneo FC vs PSM Makassar 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:13
-
Chelsea Ganti Pelatih, Pat Nevin Bongkar Kriteria Aneh Manajemen The Blues
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:47
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Julukan Klub dengan Manajemen Terburuk Menggema
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:03
-
Mateta On Fire di Palace, Man United Diam-diam Mengintai?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Prediksi Brighton vs Burnley 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Apakah Ada Kenaikan Gaji PNS 2026? Ini Kata Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa
News 2 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43







