Kick-off Final Copa America 2024 Ditunda 30 Menit, Ada Masalah Apa?
Asad Arifin | 15 Juli 2024 07:10
Bola.net - Final Copa America 2024 harusnya dimulai pada pukul 07.00 pagi WIB. Namun, pihak penyelenggara memutuskan untuk menunda sepak mula hingga 30 menit lebih lama dari jadwal awal.
Final Copa America 2024 mempertemukan sang juara bertahan Argentina melawan Kolombia. Laga final dimainkan di Stadion Hard Rock, Senin 15 Juli 2024, lie di Indosiar dan Vidio.
Awalnya, laga ini berjalan dengan normal. Kedua tim sudah mengumumkan starting XI yang akan bermain di final. Namun, pemain tak kunjung masuk ke lapangan.
Rupanya, jadwal sepak mula atau kick-off laga final Copa America 2024 mundur dari jadwal awal. Apa yang membuat adanya penundaan sepak mula? Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Alasan Final Copa America 2024 Ditunda 30 Menit

Berdasarkan pada keterangan resmi pihak penyelenggara Copa America 2024, ada antrian penonton yang ingin masuk ke Stadion Hard Rock. Nah, banyak penonton tanpa tiket mencoba masuk.
"Kami informasikan bahwa orang yang tidak memiliki tiket tidak akan dapat memasuki stadion. Hanya mereka yang telah membeli tiket yang akan dapat masuk setelah akses diaktifkan kembali," tulis keterangan resmi.
"Kami informasikan bahwa pertandingan akan ditunda selama 30 menit, dimulai pukul 20.30 waktu setempat (07.30 WIB)," imbuh pernyataan resmi itu.
*Update pukul 07.35, pertandingan ditunda tanpa batas waktu yang ditentukan.
Starting XI Argentina

Argentina tampil dengan kekuatan terbaik di final Copa America 2024. Lionel Scaloni memilih memainkan Julian Alvarez sejak menit awal, dibanding Lautaro Martinez yang sudah bikin empat gol.
Berikut adalah starting XI Argentina pada final Copa America 2024:
- Kiper: Emiliano Martinez.
- Belakang: Gonzalo Montiel, Christian Romero, Lisandro Martinez, Nicolas Tagliafico.
- Gelandang: Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister.
- Penyerang: Lionel Messi, Julian Alvarez, Angel Di Maria.
- Pelatih: Lionel Scaloni.
Starting XI Kolombia

Kolombia kehilangan Daniel Nunoz, bek sayap andalan yang tampil bagus di fase grup dan 8 Besar. Munoz absen karena karena kartu merah pada laga semifinal lawan Uruguay.
Berikut adalah daftar starting XI Kolombia di final Copa America 2024:
- Kiper: Camilo Vargas.
- Belakang: Santiago Arias, Carlos Cuesta, Davinson Sanchez, Johan Mojica.
- Gelandang: Jefferson Lerma, Richard Rios, Jhon Arias.
- Penyerang: James Rodriguez, Jhon Cordoba, Luis Diaz.
- Pelatih: Nestor Lorenzo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









