Bintang Muda Lazio Tewas Akibat Kecelakaan, Sepak Bola Italia Berduka
Ari Prayoga | 25 Maret 2021 13:59
Bola.net - Dunia sepak bola Italia tengah berduka menyusul kabar bintang muda Lazio, Daniel Guerini (19 tahun) meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas di Roma, Rabu (24/3/2021) malam waktu setempat.
Dilansir La Gazzetta dello Sport, mobil yang ditumpangi Guerini terlibat tabrakan satu lawan satu dengan Mercedes A-Class. Dua penumpang dari mobil tersebut dilarikan ke rumah sakit.
Sementara itu, pengemudi A-Class yang merupakan pria berusia 68 tahun juga dibawa ke rumah sakit, tetapi mengalami luka yang lebih ringan.
Hingga saat ini pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab kecelakaan yang dialami Guerini.
Karier Guerini
Guerini memulai kariernya di akademi Lazio sebelum pindah ke Torino pada 2016 lalu. Lalu, Guerini sempat memperkuat Fiorentina dan kemudian dipinjamkan ke SPAL.
Januari lalu, Guerini akhirnya kembali ke Lazio dan mendapat kontrak permanen berdurasi tiga tahun.
Tak cuma Lazio, klub-klub lain pun turut berbela sungkawa terhadap tragedi kematian Daniel Guerini. Berikut beberapa di antaranya.
Lazio
"Kami terkejut dengan rasa sakit itu. Presiden dan semua orang yang terlibat dengan Lazio bersama dengan keluarga muda Daniel Guerini."
Fiorentina
"Kami terkejut dan sedih mengetahui kematian mendadak pemain muda Lazio Daniel Guerini, anggota akademi muda Fiorentina pada 2018/19 dan 2019/20."
"Pikiran Presiden Commisso dan semua orang di klub bersama keluarga Guerini pada saat yang sangat sulit ini."
Torino
"Presiden Urbano Kairo dan seluruh Klub Sepak Bola Torino, tidak percaya dan sangat sedih, berkumpul di sekitar keluarga Guerini untuk kematian tragis Daniel, mantan pemain Primavera kami."
Empoli
"Kami telah menghadapi Anda beberapa kali di lapangan, yang terakhir beberapa minggu lalu; Kesedihan kami tujukan pada keluarga Guerini, ke Lazio, dan kami menyampaikan belasungkawa terdalam kami atas kepergian Daniel."
SPAL
"Daniel Guerini, mantan gelandang serang Primavera SPAL, meninggal dunia sebelum waktunya."
"Kami dikejutkan oleh berita dramatis, bergabung dengan keluarga dalam pelukan erat."
Sumber: La Gazzetta dello Sport, Twitter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










