Deretan Kata-Kata Kocak Jurgen Klopp, Manajer Liverpool yang Serius Tapi Juga Humoris
Anindhya Danartikanya | 2 Juni 2020 16:00
Bola.net - Jurgen Klopp diketahui telah melatih Liverpool sejak Oktober 2015. Sejak itu, ia mulai menjalani masa-masa indah bersama klub pujaan Kopites ini. Manajer asal Jerman ini datang menggantikan posisi Brendan Rodgers.
Masa awalnya melatih Liverpool tak begitu mulus. The Reds kalah di dua partai final, masing-masing di Piala Liga 2016, takluk dari Manchester City, serta tumbang dari Sevilla di Liga Europa 2015-2016. Pada Juli 2016, Klopp dan staf pelatihnya dipastikan melatih Liverpool hingga 2022 setelah mendapat perpanjangan kontrak.
Peruntungan Klopp makin membaik setelah akhir musim 2016-2017. Dalam dua tahun, 2017-2019, manajer yang kini berusia 52 tahun itu membawa tim besutannya meraih titel Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan runner-up Premier League.
Selain ternama sebagai juru racik mumpuni, Klopp dikenal sebagai manajer yang mampu memotivasi pemain-pemainnya. Sosoknya juga dikenal rendah hati, dengan gaya bicara apa adanya. Satu lagi, mantan pelatih Borussia Dortmund ini terbilang punya gaya santai dan cenderung humoris.
Dia kerap melontarkan candaan saat menjawab pertanyaan dari kalangan jurnalis, atau menjawab pertanyaan kalangan media dengan nyeleneh. Kebiasaan satu ini kerap mencairkan suasana sesi konferensi pers.
Sejak sebelum melatih Liverpool, Klopp sudah dikenal dengan pernyataan-pernyataan cerdas, berkelas, serta to the point, seperti yang dia tuturkan saat mendapatkan pertanyaan seputar pandemi virus corona beberapa waktu lalu.
Berikut 11 kata-kata Jurgen Klop yang paling lucu dan nyeleneh yang pernah dilontarkan selama ini, seperti yang dilansir dari Bola.com.
Kata-Kata Kocak Jurgen Klopp
Saat dibandingkan dengan Jose Mourinho
"Saya 'the normal one'. Saya pria biasa saja dari Black Forest (pegunungan di kawasan barat daya Jerman). Saya dulunya juga pemain rata-rata. Saya tak membandingkan diri sendiri dengan manajer-manajer jenius di masa lalu."
Bicara seputar dirinya ketika masih jadi pemain aktif
"Saya tak pernah berhasil membawa apa yang ada di otak saya ke lapangan. Bakat saya hanya untuk main di divisi kelima, tapi pikiran untuk Bundesliga. Hasilnya, kiprah di divisi kedua."
Kata-Kata Kocak Jurgen Klopp
Seputar persaingan dengan Bayern Munchen
"Kami punya busur dan anak panah, dan jika kami membidik dengan baik, kami dapat mencapai target. Masalahnya adalah, Bayern punya bazooka. Peluang mereka membidik target dengan sukses jelas lebih tinggi. Tapi, lantas saya ingat Robin Hood yang cukup sukses…"
Saat akhirnya bisa mengalahkan Bayern di Allianz Arena
"Ketika Dortmund menang di sini 19 tahun lalu, mayoritas pemain masih sedang menyusu."
Kata-Kata Kocak Jurgen Klopp
Kehilangan Mario Gotze di Borussia Dortmund ke Bayern Munchen
"Dia pergi karena dia favoritnya Guardiola. Jika ingin jadi kesalahan seseorang, ini salah saya. Saya tak bisa menjadikan diri saya lebih pendek dan belajar Bahasa Spanyol."
Tentang pertandingan Premier League yang bergulir lagi, tetapi tanpa penonton akibat pandemi virus corona
"Saya mendengar satu hari yang lalu, ungkapan yang saat bagus, tentang bahwa kami memiliki suporter di kandang terbaik di dunia, dan sekarang kami membutuhkan suporter stay-at-home yang terbaik di dunia."
Kata-Kata Kocak Jurgen Klopp
Saat Mats Hummels dirumorkan pindah dari Borussia Dortmund ke Manchester United
"Jika itu bukan berita omong kosong, maka saya akan makan sapu!"
Saat mengomentari Hummels lagi, kali ini perihal cedera yang menimpa pemainnya itu
"Kami akan menunggunya seperti istri yang baik menanti suaminya yang ada di penjara."
Kata-Kata Kocak Jurgen Klopp
Saat ditanya perihal alumnus Genk yang sekarang banyak jadi pemain bintang
"Divock Origi. Jangan lupakan dia. Ngomong-ngomong, dia itu legenda Liverpool. Sangat terkenal di sini."
Seputar rahasia kemenangannya
"Bagaimana Anda menjelaskan kepada (maaf) tunanetra seperti apa itu warna?"
Kata-Kata Kocak Jurgen Klopp
Saat Klopp memecahkan kacamatanya, lagi…
"Sepasang kacamata saya ada di museum Borussia Dortmunda karena kami memenangi laga untuk kali pertama melawan Bayern Munchen dan Nuri Sahin memecahkan kacamata pertama saya. Hari ini, Adam yang memecahkannya, kacamatanya rusak. Biasanya saya punya kacamata kedua, tapi sampai sekarang saya kesulitan mencarinya karena sangat sulit mencari kacamata tanpa memakai kacamata!"
Disadur dari: Bolacom (Aning Jati) | Dipublikasi: 2 Juni 2020
Video: Alvaro Morata dan 4 Striker Gagal di Premier League
Baca Juga:
- 9 Petuah Bijak Toko-Tokoh Sepak Bola Dunia, Sungguh Menginspirasi
- Lirik Lagu Glory Glory Man United - Manchester United Anthem
- Lirik Lagu El Cant del Barca - Barcelona Anthem
- Lirik lagu Storia Di Un Grande Amore - Juventus
- Mengenal Georgina Rodriguez: Si Pemalu yang Jatuh Cinta pada Padangan Pertama ke Ronaldo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Anfield Mulai Hilang Kesabaran: Arne Slot Dikecam Usai Liverpool Ditahan Burnley
Liga Inggris 19 Januari 2026, 13:57
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



