Penata Rambut Cristiano Ronaldo Ditemukan Tewas di Swiss, Ada Apa?
Ari Prayoga | 5 November 2019 07:21
Bola.net - Kabar mencengangkan datang dari Cristiano Ronaldo. Penata rambut pribadi dari bintang Juventus itu yang bernama Ricardo Marques Fereira dikabarkan tewas mengenaskan di Zurich, Swiss.
Dilansir Correira da Manha, jenazah Fereira ditemukan di tempat tidur di kamar sebuah hotel di distrik Albisrieden pada Jumat (1/11/) malam waktu setempat dengan luka sejumlah tusukan di bagian atas tubuhnya.
Penemuan jenazah Fereira oleh petugas kebersihan terjadi setelah sejumlah tamu hotel melaporkan kegaduhan dari dalam kamar tersebut.
Penangkapan Terduga Tersangka
Tak lama berselang, kepolisian Swiss menangkap seorang pria asal Brasil yang diduga terkait dengan kematian Fereira. Motif aksi kriminal ini kini masih dalam penyelidikan.
"Penyelidikan intensif yang dilakukan oleh kepolisian Zurich bersama Institut Forensik Zurich dan Institut Kesehatan Hukum dari Universitas Zurich, dan bekerja sama dengan pihak penuntut untuk kejahatan serius, hingga bisa mengidentifikasi terduga pelaku,"
"Seorang pria Brasil berusia 39 tahun ditangkap oleh penyelidik dari kepolisian di kediamannya dan dibawa ke kantor polisi terdekat. Latar belakang dan motif dari kejahatan ini masih diselidiki,"
Siapa Ricardo Marques Fereira?
Fereira merupakan warga negara Portugal yang berasal dari Pulau Madeira, sama dengan kampung halaman Ronaldo. Ia sudah tinggal di Zurich dalam dua tahun terakhir.
Fereira merupakan penata rambut pribadi dari sejumlah selebriti papan atas termasuk Ronaldo serta model dan aktris ternama Portugal seperti Isabel Angelino, Liliano Campos, dan Fatima Lopes.
Kematian Fereira yang akrab disapa Caju itu membuat komunitas orang Portugal yang berada di Zurich pada khususnya dan Swiss pada umumnya merasa sangat terkejut.
Sumber: Correira da Manha
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
-
Juventus Abaikan Chiesa, Alihkan Fokus ke Maldini, Ini Alasannya
Liga Italia 19 Januari 2026, 00:49
-
Juventus Petakan 2 Alternatif Mateta, Termasuk Striker Manchester United
Liga Italia 19 Januari 2026, 00:43
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


