Singkirkan Ganda Malaysia, Greysia / Apriyani Tembus Semifinal Thailand Terbuka 2021
Dimas Ardi Prasetya | 15 Januari 2021 22:57
Bola.net - Ganda putri Indonesia yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses melaju ke babak semifinal Thailand Terbuka 2021 usai menyingkirkan ganda Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralithatan.
Bertarung di Impact Arena, Bangkok, Jumat (15/1/2021), Greysia/Apriyani menang dua gim langsung. Mereka unggul dengan skor 21-15 dan 21-12.
Pertandingan perempat final Thailand Terbuka 2021 ini berjalan relatif singkat. Greysia/Apriyani hanya butuh 35 menit untuk menyudahi perlawanan Tan/Thinaah.
Tanda-tanda pasangan Indonesia itu bakal menang mudah sudah terlihat sejak gim pertama. Mereka terus mengusai kendali permainan, sehingga membuat Tan/Thinaan kesulitan mengembangkan permainan.
Pasangan Malaysia makin tertekan pada gim kedua. Alhasil, Greysia/Arpriyani bisa denhan mudah memenangi gim itu dan melangkah ke semifinal.
"Sejak awal pertandingan, kami sudah siap. Kami tidak ingin kalah. Kami benar-benar ingin menang," kata Greysia, seperti dikutip dari situs BWF.
"Kami fokus dan santai. Kami mendapatkan apa yang kami inginkan," imbuh Apriyani tentang kunci merebut tiket ke semifinal Thailand Terbuka 2021.
Empat Wakil di Semifinal Thailand Terbuka 2021
Kemenangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu itu membuat Indonesia kini memiliki empat wakil di babak semifinal Thailand Terbuka 2021. Hanya dua wakil yang gagal di perempat final, yaitu Jonatan Christie dan pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Adapun empat wakil Indonesia yang melenggang ke semifinal adalah Anthony Sinisuka Ginting, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Leo Rolly Carnado/Daniel Martin, dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Keempatnya punya misi menjaga asa Indonesia meraih gelar di Thailand Terbuka 2021 ini.
Sumber Asli: BWF
Disadur dari: Bola.com/Penulis Yus Mei Sawitri
Published: 15 Januari 2021
Jangan Lewatkan:
- Ahsan / Hendra dan Jonatan Christie Tersingkir dari Thailand Terbuka 2021
- Tumbangkan Wakil Denmark, Anthony Ginting Tembus Semifinal Thailand Terbuka 2021
- Tenang dan Fokus, Kunci Praveen/Melati Tembus Semifinal Thailand Terbuka 2021
- Gilas Inggris, Leo Rolly/Daniel Marthin Lolos ke Semifinal Thailand Terbuka 2021
- Bekuk Denmark, Praveen/Melati ke Semifinal Thailand Terbuka 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


