2 Gol dan 2 Assist, Michael Olise Bintangnya Bayern Munchen
Richard Andreas | 22 September 2024 05:00
Bola.net - Michael Olise jadi bintang utama kemenangan telak Bayern Munchen atas Werder Bremen. Olise membungkus dua gol dan dua assist dalam kemenangan telak 5-0.
Sabtu 21 September 2024, Bayern menjaga laju positif di Bundesliga musim 2024/2025. Mereka menghajar tuan rumah Werder Bremen dengan skor telak 5-0.
Gol-gol Bayern di laga ini datang dari empat pemain berbeda. Michael Olise dengan brace (23', 60'), lalu Jamal Musiala (32'), Harry Kane (57'), dan Serge Gnabry (65') masing-masing dengan satu gol.
Kemenangan besar ini pun jadi catatan impresif tersendiri bagi pasukan Vincent Kompany.
Michael Olise 2 Gol 2 Assist
Michael Olise turun di sisi kanan lini serang Bayern dalam pertandingan ini. Menariknya, Olise tampak bermain lepas, menemukan peran dan permainan terbaiknya di pertandingan tersebut.
Tercatat, empat gol awal Bayern di laga ini datang dari kontribusi Olise. Dia membuka keran gol di menit ke-23, lalu membuat assist untuk gol Musiala dan Kane, sebelum kembali mencetak golnya di menit ke-60.
Kontribusi tersebut membuat Olise layak dinobatkan sebagai man of the match Bayern kali ini. Permainannya komplet dan solid.
Olise, Bintang Baru yang Dipoles Bayern
Perlu diingat, Michael Olise baru 22 tahun, dan potensinya sudah mulai terlihat saat masih bermain untuk Crystal Palace di Premier League musim lalu.
Awalnya, langkah transfer Olise ke Bayern sempat menimbulkan keraguan, bahwa mungkin transfer tersebut jadi lompatan yang terlalu besar bagi Olise.
Kini, faktanya bermain untuk Bayern adalah keputusan tepat bagi Olise. Dia sangat terbantu dengan taktik yang diracik oleh Vincent Kompany.
Klasemen Bundesliga 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekap Hasil Bundesliga: Bayern Munchen Hajar Koln, Monchengladbach Keok
Bundesliga 15 Januari 2026, 05:23
-
Rekap Hasil Bundesliga: Dortmund Bekuk Bremen, Laga Leverkusen Ditunda
Bundesliga 14 Januari 2026, 05:30
-
Prediksi Koln vs Bayern 15 Januari 2026
Bundesliga 14 Januari 2026, 02:30
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





