Alphonso Davies Tunda Perpanjangan Kontrak karena Manajemen Bayern Munchen Gaje
Abdi Rafi Akmal | 30 Mei 2023 06:30
Bola.net - Bayern Munchen sebenarnya sedang menyiapkan kontrak baru untuk Alphonso Davies. Hanya saja, sang pemain memilih menunda pembahasan tersebut.
Kontrak Davies akan habis di tahun 2025. Memang masih lama, tetapi Munchen sudah bersiap dari sekarang untuk memagari pemainnya itu dari incaran tim-tim besar.
Real Madrid jadi salah satu tim yang sempat dilaporkan tertarik untuk membajak Davies. Munchen tidak ingin hal itu terjadi. Maka dari itu, kontrak baru sedang disiapkan.
Davies, melalui agennya Nedal Huoseh, tidak akan menyambut niat baik Munchen. Mereka beralasan manajemen klub sedang tidak jelas ingin berjalan ke arah mana.
Tidak Pasti
Manajemen Munchen memang sempat jadi sorotan saat tiba-tiba memecat Julian Nagelsmann saat Munchen terhitung masih baik-baik saja. Pengangkatan Thomas Tuchel langsung berakibat fatal.
Munchen tersingkir dari Liga Champions dan DFB Pokal. Kemudian nyaris gagal juara Liga Jerman, meski tetap jadi juara dengan cara yang dramatis.
“Di internal klub masih ada ketidakstabilan dan ketidakpastian tentang ke mana arah yang hendak dituju Bayern Munchen sekarang,” kata Huoseh kepada BILD.
Tunggu Tahun Depan
Oleh karena itu, Huoseh yang mewakili Davies menyatakan baru tertarik membahas kontrak baru di tahun depan, tepat saat kontraknya tinggal tersisa setahun.
Harapannya, manajemen Munchen punya waktu untuk berbenah. Jika dirasa meyakinkan, pemain timnas Kanada itu berkenan bertahan.
“Mungkin akan lebih baik jika kami menunggu hingga tahun 2024. Kami akan lihat dulu perkembangan di internal klub sebelum berbicara soal kontrak baru,” jelas Huoseh.
Aset Berharga
Davies saat ini masih berusia 22 tahun. Tidak bisa dipungkiri bahwa ia merupakan aset berharga bagi Munchen.
Sejauh ini sudah 153 penampilan dicatatkannya sejak pertama kali tiba pada musim 2018/2019 lalu. Ini yang jadi alasan Munchen sangat ingin menjaga Davies di masa depan.
Sumber: BILD
Klasemen Bundesliga
Baca Juga:
- Gelar Bundesliga Ditikung Bayern Munchen, Bos Borussia Dortmund:Sakitnya Tuh Disini!
- Diincar Chelsea dan Bayern Munchen, Manchester City Ogah Lepas Julian Alvarez
- Diincar Real Madrid, Alphonso Davies Pilih Setia di Bayern Munchen
- 4 Pemain Terbaik Bayern Munchen di Bundesliga Musim 2022/2023
- 5 Amunisi Tambahan yang Bisa Diboyong Bayern Munchen untuk Mengarungi Musim 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


