Arsenal Siapkan Tawaran untuk Dayot Upamecano
Serafin Unus Pasi | 3 Maret 2020 17:00
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal nampaknya benar-benar serius ingin mendatangkan Dayot Upamecano. The Gunners siap menawar sang bek di musim panas nanti dengan harga yang tinggi.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Arsenal punya masalah yang kronis dengan lini pertahanan mereka. Pertahanan Arsenal kerap tampil inkonsisten sehingga Mikel Arteta ingin mendatangkan bek tengah baru di musim panas nanti.
Upamecano dirumorkan menjadi salah satu prioritas transfer Arteta di musim panas nanti. Arteta diberitakan sangat menyukai permainan bek 21 tahun itu selama ia membela RB Leipzig.
Kicker mengklaim bahwa Arsenal mulai mempersiapkan rencana untuk mendatangkan Upamecano. Tim asal London Utara itu diberitakan bakal segera melepaskan tawaran untuk sang bek.
Simak situasi transfer Upamecano selengkapnya di bawah ini.
Siap Dilepas
Menurut laporan tersebut, pihak RB Leipzig diberitakan sudah memutuskan untuk menjual sang bek di musim panas nanti.
Hal ini dikarenakan sang bek kontraknya akan habis di tahun 2021. Namun hingga saat ini ia terus menolak untuk memperpanjang kontraknya bersama Die Roten Bulen.
Itulah mengapa mereka memilih untuk menjualnya ketimbang mereka harus melepaskannya secara gratisan.
Harga Mahal
Laporan itu mengklaim bahwa pihak Leipzig sudah mengontak Arsenal dan memberitahu harga sang bek.
Leipzig dirumorkan enggan menjual Upamecano dengan harga murah. Mereka mematok harga 52 juta pounds untuk sang bek mengingat bakat besar yang ia miliki.
Arsenal sudah mengetahui informasi itu dan mereka akan melepaskan tawaran untuk sang bek. Namun tawaran mereka dikabarkan akan lebih rendah dari 52 juta pounds karena mereka akan menego Leipzig untuk melepas sang bek dengan harga yang lebih murah.
Banyak Peminat
Arsenal bukan satu-satunnya tim yang akan mencoba menggaet Upamecano di musim panas nanti.
Ada Bayern Munchen dan Chelsea yang dirumorkan tertarik dengan pemain Timnas U-21 Prancis tersebut.
(Kicker)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


