Diincar Liverpool, David Alaba Tertarik Pindah ke Inggris
Serafin Unus Pasi | 10 November 2020 18:20
Bola.net - Angin segar berhembus ke arah Liverpool. Bek incaran mereka, David Alaba dilaporkan tertarik melanjutkan karirnya di Inggris.
Alaba yang beberapa tahun terakhir menjadi andalan di skuat Bayern Munchen kini berada di ambang perpisahan. Pasalnya kontraknya akan habis di musim panas tahun depan dan ia mengindikasikan tidak akan memperpanjang kontraknya.
Beredar kabar bahwa sejumlah klub top Eropa mulai ambil ancang-ancang. Tim-tim top seperti Liverpool dilaporkan ingin mengamankan jasa sang bek di bulan Januari nanti.
90min mengklaim bahwa Liverpool berpotensi mengamankan jasa Alaba. Karena sang bek tertarik berkarir di Inggris.
Simak situasi transfer Alaba di bawah ini.
Tantangan Baru
Menurut laporan tersebut, Alaba tertarik melanjutkan karirnya di Inggris.
Ia menilai bahwa ia sudah cukup makan asam garam Bundesliga. Jadi ia ingin mencari tantangan baru dalam karirnya.
Ia menilai Premier League akan jadi tantangan yang bagus baginya karena ada banyak pemain bintang di sana.
Coba Negosiasi
Menurut laporan tersebut, pihak Liverpool sudah mulai bergerak untuk mendapatkan jasa Alaba.
Mereka mulai membuka pembicaran dengan Bayern Munchen. Mereka ingin mendapatkan jasa sang bek di bulan Januari nanti.
Pihak Bayern diberitakan mulai melunak dan mulai meladeni proses negosiasi dengan Liverpool itu meski belum ada kesepakatan tercipta di antara kedua pihak.
Solusi Jangka Pendek
Liverpool cukup ngebet mendatangkan Alaba di bulan Januari nanti.
Sang bek akan digunakan untuk penambal sementara absennya Virgil van Dijk.
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesan Carragher pada Liverpool: Jangan Sampai Arsenal Juara!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:28 -
Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 05:37 -
Jurgen Klopp Ungkap Alasan Tolak Tawaran Manchester United pada 2013
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 00:31 -
Jurgen Klopp Tak Menutup Pintu untuk Kembali Latih Liverpool
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 00:16
LATEST UPDATE
-
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04