Dramatis, Bayern Lolos ke Final DFB Pokal
Gia Yuda Pradana | 25 April 2019 10:03
Bola.net - - Bayern Munchen secara dramatis mengalahkan tuan rumah Werder Bremen dengan skor 3-2 di semifinal DFB Pokal 2018/19, Kamis (25/4). Bayern pun lolos ke final.
Bayern sempat unggul 2-0 terlebih dahulu di Weser-Stadion melalui Robert Lewandowski menit 36 dan Thomas Muller menit 63. Namun Bremen mampu menyamakan kedudukan lewat gol-gol Yuya Osako menit 74 dan Milot Rashica menit 75. Bayern memastikan kemenangan berkat penalti Lewandowski sepuluh menit sebelum habis waktu normal.
Penalti itu diberikan setelah Kingsley Coman dijatuhkan oleh Theodor Gebre Selassie di kotak terlarang. Wasit sempat mengecek insiden itu dengan VAR, tapi pada akhirnya tetap memberikan hadiah penalti untuk Bayern, dan Lewandowski menuntaskannya tanpa kesalahan.
Sejumlah statistik menarik pun mencuat. Berikut beberapa di antaranya.
Scroll terus ke bawah.
Statistik-statistik
Thomas Muller menjadi pemain pertama yang tampil di 10 semifinal DFB Pokal.
Bayern selalu lolos dari 30 laga tandang terakhirnya di DFB Pokal - rekor di kompetisi ini.
Dengan hasil ini, berarti Bayern selalu menang dalam 20 laga terakhirnya melawan Bremen di semua kompetisi.
Sementara itu, Lewandowski telah mencetak 37 gol dalam 42 penampilan untuk Bayern di semua kompetisi musim 2018/19. Dia sudah mencetak 21 gol di Bundesliga, 8 gol di Liga Champions, 5 gol di DFB Pokal, dan 3 gol di DFL Supercup.
Bayern vs Leipzig
Bayern akan menghadapi RB Leipzig di final. Partai pemungkas penentuan juara akan dimainkan di Olympiastadion, Berlin, pada 25 Mei mendatang.
Leipzig sudah terlebih dahulu memastikan diri masuk final dengan menyingkirkan Hamburg di semifinal. Leipzig menang 3-1 di kandang Hamburg dan lolos ke final DFB Pokal untuk pertama kalinya sepanjang sejarah mereka.
Musim lalu, Leipzig kandas di putaran kedua. Waktu itu, Leipzig disingkirkan Bayern lewat adu penalti setelah bermain imbang 1-1. Sementara itu, Bayern melaju sampai final namun gagal juara setelah dikalahkan Eintracht Frankfurt 1-3.
Musim ini, Bayern dan Leipzig bertemu lagi - di final.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Lengkap Tim Lolos Babak 16 Besar Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Januari 2026, 08:00
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:10
LATEST UPDATE
-
Man Utd Bungkam Arsenal, Michael Carrick Ukir Rekor Sempurna atas Arteta
Liga Inggris 27 Januari 2026, 12:11
-
Kekuatan Mental Arsenal Dipertanyakan Usai Kalah dari Manchester United
Liga Inggris 27 Januari 2026, 12:01
-
Bayern Munchen Buka Pembicaraan Kontrak Baru untuk Harry Kane
Liga Eropa Lain 27 Januari 2026, 11:47
-
Nicolo Bulega Masih Jaga Asa Dibawa Ducati ke MotoGP 2027 Meski Bahagia di WorldSBK
Otomotif 27 Januari 2026, 11:39
-
Prediksi Dortmund vs Inter 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 11:37
-
Bek Muda Kroasia Resmi Gabung Inter Milan
Liga Italia 27 Januari 2026, 11:22
-
Prediksi Benfica vs Real Madrid 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 11:03
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama: Ini Klub Terbesar di Indonesia
Bola Indonesia 27 Januari 2026, 11:01
-
Prediksi Napoli vs Chelsea 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 10:46
-
Alarm Arne Slot! Liverpool Siapkan Skenario Pemecatan, Gerrard OTW Anfield?
Liga Inggris 27 Januari 2026, 10:45
-
Harga 86 Juta untuk Julian Alvarez, Solusi atau Blunder Baru Arsenal?
Liga Inggris 27 Januari 2026, 10:31
-
Jonathan David Udah Mulai Gacor, Mengapa Juventus Tetap Mencari Penyerang Baru?
Liga Italia 27 Januari 2026, 10:18
LATEST EDITORIAL
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24





