Resmi! Bayern Munchen Angkut Michael Olise dari Crystal Palace
Ari Prayoga | 8 Juli 2024 03:28
Bola.net - Raksasa Bundesliga, Bayern Munchen semakin serius menatap musim 2024/2025. Bayern Munchen resmi memboyong penyerang sayap muda Michael Olise dari klub Premier League, Crystal Palace.
Bayern Munchen mengumumkan perekrutan Olise lewat laman dan akun media sosial resmi mereka pada Senin (8/7/2024) dini hari WIB. Sebelumnya, pemain 22 tahun itu sudah selesai menjalani tes medis.
Dalam pengumuman mereka, Bayern Munchen menyatakan bahwa Olise mendapat kontrak berdurasi hingga lima tahun alias sampai 30 Juni 2029 mendatang.
Meski tak disebutkan secara rinci, tetapi media-media Jerman mengklaim bahwa Bayern Munchen merogoh kocek senilai 45 juta poundsterling plus biaya tambahan 5 juta poundsterling untuk menggaet Olise dari Crystal Palace.
Michael Olise Tolak Chelsea dan MU Demi Bayern Munchen
Performa impresif bersama Crystal Palace membuat Olise menjadi buruan sejumlah klub top Eropa. Menurut rumor yang beredar, Olise menolak pinangan Chelsea dan Manchester United demi bergabung dengan Bayern Munchen.
“Pembicaraan dengan FC Bayern sangat positif, dan saya sangat senang sekarang bisa bermain untuk klub sebesar ini. Ini tantangan besar, dan itulah yang saya cari," ujar Olise usai resmi berstatus sebagai pemain Bayern Munchen.
"Saya ingin membuktikan diri pada level ini dan memainkan peran saya dalam memastikan bahwa kami memenangkan sebanyak mungkin gelar bersama tim kami di tahun-tahun mendatang.” tegasnya.
Keyakinan Bayern Munchen
Bayern Munchen sendiri merekrut Olise bukan tanpa alasan. Tim yang kini dilatih Vincent Kompany tersebut melihat Olise sebagai sosok pemain yang bisa menjadi penanda era baru di klub mereka.
“Michael Olise adalah pemain yang bisa membuat perbedaan dan menarik minat besar dengan gaya permainannya. Kami menginginkan dorongan baru dalam tim kami, energi baru, ide-ide baru – itulah yang diperjuangkan oleh pemain seperti Michael Olise," tutur petinggi Bayern, Max Eberl.
"Di usia 22 tahun, Michael sudah sangat maju, namun juga lapar dan masih memiliki banyak potensi. Fans datang ke stadion untuk melihat pemain seperti Michael Olise.” tambah direktur olahraga Christoph Freund.
Sumber: FC Bayern Munchen
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
- 
    
Carlo Ancelotti Tegur Vinicius Junior Usai Ngamuk ke Xabi Alonso di El Clasico
Liga Spanyol 4 November 2025, 14:56
 - 
    
Pertahanan Arsenal Kian Solid, Rekor 122 Tahun Siap Dipecahkan
Liga Champions 4 November 2025, 14:07
 - 
    
Teja Paku Alam Catat Clean Sheet, Bojan Hodak Beri Pujian Khusus
Bola Indonesia 4 November 2025, 13:53
 
LATEST UPDATE
- 
    
Juventus dengan Reputasinya, Sporting dengan Ambisinya
Liga Champions 4 November 2025, 17:00
 - 
    
Menteri Purbaya Siapkan Rp31,5 Triliun untuk BLT Sementara, Cair Mulai November 2025
News 4 November 2025, 16:29
 - 
    
Daftar 5 Orang Terkaya Dunia November 2025: Elon Musk Masih Tak Tergoyahkan di Puncak
News 4 November 2025, 16:27
 - 
    
Napoli Segerakan Transfer Kobbie Mainoo dari Man United: Dua Faktor Ini Jadi Penentu
Liga Italia 4 November 2025, 16:12
 - 
    
Superkomputer Prediksi Liverpool Sedikit Lebih Diunggulkan Lawan Real Madrid
Liga Champions 4 November 2025, 16:06
 - 
    
Eliano Reijnders, Mesin Serbabisa Persib Bandung di Tangan Bojan Hodak
Bola Indonesia 4 November 2025, 15:47
 - 
    
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: PSG vs Bayern Munchen
Bolatainment 4 November 2025, 15:38
 - 
    
Napoli Ingin Memulihkan Wibawa, Frankfurt Bertekad Memperbaiki Performa
Liga Champions 4 November 2025, 15:36
 - 
    
Liverpool Siap Tiru Rekor Juventus Hadapi Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 4 November 2025, 15:32
 - 
    
Pesan Bijak Andres Iniesta untuk Lamine Yamal yang Masih 18 Tahun
Liga Spanyol 4 November 2025, 15:14
 - 
    
Catatan Panjang Slavia Praha, Laju Kencang Arsenal
Liga Champions 4 November 2025, 15:03
 - 
    
Piala Dunia U-17 2025: Indonesia U-17 Bidik Start Sempurna Saat Jumpa Zambia
Tim Nasional 4 November 2025, 14:59
 
LATEST EDITORIAL
- 
    
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
 - 
    
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
 - 
    
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
 





