De Rossi Akui Real Madrid Lebih Tangguh
Asad Arifin | 20 September 2018 09:49
- AS Roma gagal merealisasikan ambisinya untuk membuat kejutan di markas Real Madrid. Roma kalah dengan skor telak 3-0 dan mengakui jika Madrid memang punya kualitas yang lebih bagus dari segala lini.
Roma menjalani laga tandang melawan Real Madrid di babak penyisihan Grup H Liga Champions 2018/19, Kamis (20/9) dini hari WIB di Santiago Bernabeu. Roma kalah dengan skor 3-0 dari gol Isco, Gareth Bale dan Mariano Diaz.
Hasil ini membuat Roma untuk sementara ada di dasar klasemen Grup G. Berbanding terbalik dengan Madrid yang berada di puncak klasemen.
Kapten Roma, Danielle De Rossi, mengaku Roma kalah dari banyak aspek dibanding Madrid. Apalagi, Roma seperti kehilangan semangat juangnya dan membiarkan Madrid tampil dengan gaya bermain yang jadi ciri khasnya.
Di bawah ini adalah pengakuan De Rossi ihwal kekalahan Roma atas Madrid.
Madrid Lebih Tangguh
De Rossi menilai Roma sejatinya punya beberapa peluang dari serangan balik. Namun, Madrid punya lini belakang yang terlalu tangguh untuk dilewati. Selain itu, lini depan Madrid juga bermain sangat efektif dan mampu mencetak tiga gol.
Anda akan selalu terdemoralisasi ketika bermain lawan tim yang memaksa Anda untuk lebih banyak berlari tanpa mendapat bola, buka De Rossi pada Sky Sports.
Kami punya beberapa peluang berbahaya dari serangan balik, tapi mereka punya pemain belakang yang tangguh. Begitu juga pemain depan. Jadi, tidak muda bagi kami untuk melawan Madrid, sambung pemain 35 tahun tersebut.
Fokus ke Serie A
Kekalahan melawan Madrid tentu menyisakan cerita getir bagi Roma. Sebab, Serigala Ibukota kini berada dalam tren negatif belum pernah menang pada lima laga terakhir. Tapi, De Rossi meminta Roma untuk segera fokus.
Kami menunjukkan sikap yang lebih baik daripada minggu lalu. Kami hanya bisa bekerja lebih keras, fokus pada laga melawan Bologna (23/9) dan bukan pada hal lain. Kami butuh poin di Serie A dan itu akan sulit, tegas De Rossi.
Simak Video Menarik Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











