Deretan Pemain Tenar yang Saat Ini Masih Berstatus Pengangguran
Ari Prayoga | 27 Juli 2022 06:26
Bola.net - Bursa transfer musim panas 2022/23 sudah berjalan lebih dari sebulan. Namun, masih ada sejumlah pemain top yang hingga kini belum mendapatkan klub.
Satu pemain top yang akhirnya mendapatkan klub adalah Luis Suarez. Pemain asal Uruguay tersebut segera bergabung dengan klub lokal negaranya, Nacional.
Sebelumnya, Suarez masih bersikeras melanjutkan kariernya di Eropa. Penyerang berusia 35 tahun ini merasa masih cukup mampu bermain di kerasnya kompetisi Benua Biru tersebut.
Namun, sampai lebih dari sebulan bursa transfer musim panas 2022/2023 dibuka, belum ada kesepakatan yang dicapainya dengan klub-klub Eropa.
Siapa saja para pemain tenar yang masih belum memiliki klub saat ini? Berikut lima orang di antara mereka.
Isco

Urutan pertama dalam daftar lima pemain tenar yang masih belum memiliki klub saat ini ditempati Isco. Pemain asal Spanyol tersebut berstatus pengangguran setelah kontraknya di Real Madrid berakhir pada 1 Juli 2022 lalu.
Isco sendiri saat ini baru berusia 30 tahun. Pemain berposisi gelandang serang ini juga masih berada di usia emas kariernya.
Saat ini, belum diketahui ke mana Isco akan berlabuh. Namun, kabarnya, Sevilla tertarik mendatangkan pemain yang juga bisa dipasang di posisi winger tersebut.
Isco sendiri bukan sosok pemain sembarangan. Ia sempat bermain dalam 469 laga di La Liga, mayoritas untuk Real Madrid. Dalam 469 laga tersebut, ia mencetak 73 gol dan 67 assist.
Isco juga memiliki koleksi trofi yang cukup banyak. Ia sempat tiga kali meraih gelar juara La Liga, satu trofi juara Piala Spanyol, tiga gelar juara Piala Super Spanyol, lima gelar juara Liga Champions, dan empat gelar juara Piala Dunia Antarklub.
Juan Mata

Nama kedua dalam daftar lima pemain tenar yang masih belum memiliki klub saat ini ada nama Juan Mata. Kompatriot Isco ini berstatus tanpa klub setelah kontraknya bersama Manchester United berakhir awal Juli 2022 ini.
Juan Mata saat ini sudah berusia 34 tahun. Namun, kemampuannya masih berada di atas rata-rata.
Pemain didikan Real Madrid tersebut merupakan salah satu gelandang terbaik di dunia. Sejauh ini, ia sudah bermain dalam 628 pertandingan. Dalam 43.315 menit bermain, ia mencatatkan 137 gol dan 157 assist.
Di level klub, Mata pernah meraih satu gelar juara Piala Liga, satu gelar juara Piala Spanyol, dua gelar juara Piala FA, satu gelar juara Community Shield, dua gelar juara Liga Europa dan satu gelar juara Liga Champions. Sementara, di level timnas, ia sempat meraih gelar juara Piala Dunia dan Piala Eropa.
Sejauh ini, ada beberapa klub yang disebut berminat mendatangkan Mata. Selain Lazio, Mata disebut diminati juga oleh Real Sociedad, Real Betis, dan Sevilla.
Dries Mertens

Dries Mertens menjadi pemain ketiga dalam daftar lima pemain tenar yang masih belum memiliki klub saat ini. Pemain Belgia tersebut berstatus pengangguran setelah kontraknya bersama Napoli berakhir pada Juli 2022 ini.
Saat ini, Mertens berusia 35 tahun. Namun, hal ini tak menghalangi Lazio dan Inter Milan untuk menyatakan ketertarikannya pada pemain yang kini ditaksir memiliki banderol 4 juta euro tersebut.
Layak jika Mertens masih menarik perhatian kedua klub tersebut. Pasalnya, ia memiliki reputasi sebagai jawara di sektor penyerangan. Dalam 683 laga sepanjang kariernya, Mertens mencatatkan 246 gol dan 181 laga. Mertens juga sempat membantu timnya meraih dua trofi juara Coppa Italia, satu gelar juara Supercoppa Italia, satu gelar juara Piala Belanda, dan satu gelar juara Piala Super Belanda.
Marcelo

Pemain keempat dalam daftar lima pemain tenar yang masih belum memiliki klub saat ini adalah Marcelo. Pemain asal Brasil tersebut berstatus tanpa klub setelah kontraknya bersama Real Madrid usai pada 1 Juli 2022 lalu.
Marcelo sendiri saat ini berusia 34 tahun. Sementara, banderol pemain berposisi bek kiri tersebut ditaksir sebesar 3 juta euro.
Sebagai pemain belakang, Marcelo cukup piawai dalam bertahan. Ia mencatatkan rata-rata 1,3 tackle dan 1,59 blok dalam tiap pertandingan. Kelebihan utama Marcelo adalah dalam membantu penyerangan. Dalam 554 laga di level klub, ia mencetak 41 gol dan 103 assist.
Sejauh ini, belum ada kepastian ke mana Marcelo akan berlabuh. Belakangan, ia disebut menjadi bidikan Pep Guardiola untuk mengisi sektor bek kiri Manchester City musim ini.
Edinson Cavani

Edinson Cavani menjadi nama kelima dalam daftar lima pemain tenar yang masih belum memiliki klub saat ini. Penyerang asal Uruguay tersebut menjadi pengangguran setelah durasi kontraknya bersama Manchester United berakhir pada akhir musim 2021/2022 lalu.
Saat ini, Cavani berusia 35 tahun. Sementara, banderolnya saat ini ditaksir sebesar 4 juta euro.
Cavani merupakan salah satu penyerang kelas wahid. Dalam 614 laga di level klub, ia mencetak 359 gol dan 72 assist. Capaian ini membuatnya dua kali menjadi pencetak gol terbanyak Ligue 1. Ia pun sempat sekali menjadi top skorer Serie A.
Cavani sempat disebut menjalin komunikasi dengan Real Sociedad dan Atletico Madrid. Selain itu, ada Salernitana yang disebut berminat memboyong Cavani.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cinta itu Buta! Performa Lagi Turun, Manchester United Tetap Berminat Pada Carlos Baleba
Liga Inggris 14 November 2025, 16:19
-
Timur Kapadze Masuk Radar Timnas Indonesia, tapi Klub Kazakhstan Juga Ikut Memburu
Tim Nasional 14 November 2025, 16:15
-
Saingi AS Roma, Juventus Juga Inginkan Joshua Zirkzee?
Liga Italia 14 November 2025, 16:06
LATEST UPDATE
-
Kondisi Faktual Xabi Alonso di Real Madrid: Kritik Mengalir, Kepercayaan Tetap Solid
Liga Spanyol 15 November 2025, 04:50
-
Vinicius Junior, Rodrygo, dan Dukungan Ancelotti untuk Duo Real Madrid di Timnas Brasil
Piala Dunia 15 November 2025, 04:21
-
Hasil Angola vs Argentina: Tango Menang Lagi, Messi Bikin Satu Gol & Satu Assist
Piala Dunia 15 November 2025, 02:10
-
Jadwal Live Streaming Final Voli Piala Ketum PP PBVSI 2025 di MOJI Hari Ini, 15 November 2025
Voli 15 November 2025, 00:01
-
21 Shots, 0 Gol: Masalah AC Milan Itu Bernama Santiago Gimenez
Liga Italia 14 November 2025, 23:52
-
4 Statistik yang Membuat AC Milan Unggul di Derby: Analisis jelang Bentrokan dengan Inter
Liga Italia 14 November 2025, 23:40
-
Fleksibilitas Lini Depan Inter Milan: Semua Bisa Bermain dengan Semua
Liga Italia 14 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01









