3 Bek Kanan yang Bisa Dipertimbangkan MU
Aga Deta | 30 November 2018 12:45
Bola.net - Bola.net - Manchester United punya masalah yang sangat serius di daerah pertahanan. Mereka sangat mudah kebobolan dan sejauh ini sudah kemasukan 21 gol dari 13 pertandingan di Premier League.
Posisi bek kanan juga butuh perhatian. Setan Merah masih mengandalkan Antonio Valencia tetapi pemain asal Ekuador tersebut sudah berusia 33 tahun.
Meski Jose Mourinho sudah mendatangkan Diogo Dalot dari Porto pada musim panas, pemain berusia 19 tahun itu masih belum terbukti. Sejauh ini ia baru membuat satu penampilan untuk The Red Devils.
Oleh karena itu, Setan Merah harus mencari bek kanan baru di bursa transfer. Berikut ini tiga pemain yang bisa dipertimbangkan MU seperti dilansir Sportskeeda.
Alessandro Florenzi (AS Roma)

Pemain internasional Italia itu saat ini sedang bermain untuk klub Serie A AS Roma. Dia merupakan pemain reguler untuk tim nasional Italia juga. Florenzi saat ini berusia 27 tahun dan dia memasuki usia emasnya.
Musim ini Florenzi sudah membuat 13 penampilan untuk Giallorossi di semua kompetisi. Dia mampu memberikan kontribusi berupa 2 gol dan 2 assist juga.
Florenzi sempat dikaitkan dengan kepindahan ke menuju Manchester United pada musim lalu, tetapi transfer tersebut tidak pernah terwujud. Mengingat usia, pengalaman dan gaya permainannya, Florenzi bisa menjadi kandidat yang sempurna untuk menggantikan Antonio Valencia di posisi bek kanan.
Benjamin Pavard (VfB Stuttgart)

Pesona Pavard meningkat drastis setelah membantu Prancis memenangkan Piala Dunia di Rusia. Sang bek sekarang bermain di Bundesliga bersama VfB Stuttgart dan dia baru berusia 22 tahun.
Pavard memainkan lebih dari 1000 menit di Bundesliga dan sepertinya performanya di Piala Dunia bukan hanya kebetulan tetapi dia memang pemain yang bagus.
Pavard sempat dikaitkan dengan Bayern Munchen, Borussia Dortmund, Manchester United dan Arsenal pada musim panas tapi sang pemain memilih tetap bertahan. Namun, kesempatan bermain di klub besar pasti bisa menggoda Pavard untuk datang ke Old Trafford.
Achraf Hakimi

Achraf Hakimi adalah produk akademi Real Madrid dan musim lalu mendapat kesempatan bermain di tim utama. Namun, dia tidak bisa mendapat tempat reguler dan pada musim ini dipinjamkan ke klub Jerman Borussia Dortmund.
Pemain internasional Maroko itu merupakan salah satu pemain terbaik Dortmund setelah mengantarkan timnya ke puncak Bundesliga dan unggul sembilan poin dari rival beratnya Bayern Munchen. Achraf sudah membuat 11 penampilan untuk Dortmund dengan mencetak satu gol dan membuat tiga assist.
Manchester United bisa merekrut Achraf setelah masa pinjamannya di Jerman berakhir. Pemain muda itu sudah menunjukkan kemampuannya di Bundesliga dan bisa menjadi pembelian yang bagus untuk The Red Devils.
Video Menarik
Siapa saja yang dijagokan Roberto Carlos, Didier Drogba, Ronaldinho dan Gigi Buffon untuk meraih gelar Ballon d'Or 2018?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











