3 Kiper yang Bisa Menggantikan Adrian di Liverpool
Aga Deta | 5 Oktober 2020 16:33
Bola.net - Liverpool menelan kekalahan memalukan saat berkunjung ke markas Aston Villa di Premier League, Senin (5/10/2020) dinihari. Pasukan Jurgen Klopp dibantai dengan skor telak 2-7.
The Reds tidak bisa menurunkan Alisson Becker di pertandingan tersebut. Pemain asal Brasil itu harus menepi selama beberapa saat karena cedera.
Karena itu, Klopp terpaksa memainkan Adrian di bawah mistar gawang. Namun, Adrian kebobolan tujuh gol dan gol pertama Villa juga tercipta gara-gara blundernya.
Pasca kekalahan telak dari Aston Villa, Adrian dianggap menjadi masalah baru Liverpool. Karena itu, The Reds sepertinya harus merekrut kiper baru.
Bursa transfer Premier League akan ditutup beberapa jam lagi. Liverpool sepertinya tidak banyak waktu untuk membeli kiper baru.
Namun, Liverpool masih punya cara lain. The Reds bisa merekrut pemain yang sedang tidak terikat dengan klub lain atau berstatus free transfer.
Berikut ini tiga kiper tanpa klub yang bisa digaet Liverpool.
Michael Vorm
Michael Vorm cukup lama bermain di Premier League. Ia perman membela Swansea City dan Tottenham selama berada di kasta tertinggi sepak bola Inggris.
Vorm bermain untuk Spurs selama enam musim. Namun, pemain asal Belanda itu hanya bertindak sebagai pelapis Hugo Lloris di sana.
Mantan kiper Utrecht itu meninggalkan Tottenham pada musim 2019/2020. Vorm total mencatatkan 102 penampilan di Premier League.
Danijel Subasic

Danijel Subasic merupakan salah satu kiper berpengalaman di Eropa. Ia pernah bermain untuk AS Monaco selama delapan musim.
Kiper berusia 35 tahun ini pernah mengantarkan Monaco menjadi juara Ligue 1 pada 2016/17. Subasic juga pernah bermain di final Piala Dunia bersama negaranya Kroasia.
Subasic sudah tampil sebanyak 429 penampilan di semua kompetisi bersama tiga klub dalam sepanjang kariernya. Ia sekarang berstatus tanpa klub setelah meninggalkan Monaco pada musim panas ini.
Heurelho Gomes

Heurelho Gomes punya pengalaman bermain di Premier League. Kiper asal Brasil itu pernah memperkuat Tottenham dan juga Watford.
Gomes membela Tottenham selama enam musim setelah didatangkan dari PSV Eindhoven. Ia juga menjadi bagian dari Watford selama enam musim.
Pemain berusia 39 tahun itu meninggalkan Watford pada musim panas ini. Gomes tercatat sudah tampil dalam 195 pertandingan di kasta tertinggi sepak bola Inggris.
Sumber: Berbagai Sumber
Baca Juga:
- 5 Pemain Juventus yang Dicomot dari Fiorentina Sebelum Federico Chiesa
- 5 Transfer Premier League yang Bisa Terjadi di Deadline Day: Cavani dan Dembele Jadi ke MU?
- 9 Pemain Yang Pernah Tolak Barcelona, Dari Asensio Hingga Aubameyang
- 3 Striker Veteran yang Pernah Direkrut Manchester United Sebelum Edinson Cavani
- 5 Kiper Termahal dalam Sejarah Premier League, Edouard Mendy Tak Masuk
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







