5 Pemain Barcelona Yang Bisa Bantu Messi Tampil Optimal Musim Ini
Aga Deta | 23 Agustus 2018 14:48
Bola.net - Bola.net - Lionel Messi berhasil mengantarkan meraih gelar La Liga dan Copa del Rey pada musim kemarin. Dia juga mencetak 44 gol dan membuat 18 assist selama musim tersebut.
Kini bintang Argentina tersebut memulai musim dengan performa yang luar biasa. Messi mencetak brace saat Barcelona mengalahkan Deportivo Alaves di laga perdana La Liga.
Messi tentu saja akan kembali menjadi andalan Barcelona pada musim ini. Namun, dia bisa tampil di level yang lebih tinggi jika mendapat dukungan penuh dari rekan-rekannya.
Berikut ini lima pemain Barcelona yang bisa membantu Lionel Messi tampil optimal di musim ini seperti dilansir Sportskeeda.
Arthur Melo
Barcelona berhasil mendapatkan playmaker Brasil Arthur Melo pada musim panas ini. Sang gelandang direkrut dari Gremio dengan kesepakatan senilai 40 juta euro.
Gaya permainan Arthur sering dibandingkan dengan dua gelandang terbaik dalam sejarah Barcelona Xavi Hernandez dan Andres Iniesta. Dilihat dari penampilannya di Barcelona sejauh ini, Arthur bisa memberikan dampak ke Camp Nou, dan juga membantu Lionel Messi mencapai penampilan terbaiknya musim ini.
Arthur bisa memegang penguasaan bola dan mendikte permainan dari lini tengah. Dia juga akan membantu menciptakan peluang bagi Messi sehingga akan meningkatkan koleksi golnya selama kampanye.
Jordi Alba
Kepergian Neymar pada musim panas 2017 mengakhiri trio MSN di Barcelona sehingga Lionel Messi kehilangan rekan yang luar biasa di lini depan. Pemain Argentina itu kemudian mampu membangun hubungan yang sempurna dengan Jordi Alba, dan keduanya sangat luar biasa selama musim kemarin.
Alba adalah sosok yang penting di Camp Nou pada musim lalu, dengan beroperasi di sayap kiri dan banyak membantu Messi. Dia punya hubungan yang bagus dengan Messi dan menyediakan cukup banyak assist.
Pemain Spanyol akan kembali bekerja sama dengan Messi musim ini dan banyak yang diharapkan dari mereka. Dengan kemampuan yang dimilikinya, tidak diragukan lagi kalau Alba akan membantu mengeluarkan kemampuan terbaik Messi musim ini.
Ousmane Dembele
Setelah diganggu cedera pada musim lalu, Ousmane Dembele sepertinya sudah siap untuk membuktikan kualitasnya di Barcelona. Pemain Prancis itu ingin membantu Lionel Messi dan juga timnya meraih sukses pada musim ini.
Punya talenta yang luar biasa, winger berusia 21 tahun itu akan menjadi ancaman buat defender di LaLiga musim ini. Ia pasti akan menjadi salah satu pemain yang harus diwaspadai di kasta tertinggi Spanyol.
Dembele akan bergabung dengan Lionel Messi dan Luis Suarez untuk memperkuat serangan Barcelona. Mantan pemain Borussia Dortmund itu juga menciptakan peluang bagi rekan-rekannya. Messi pasti akan sangat terbantu dengan kehadiran Dembele.
Arturo Vidal
Vidal datang ke Camp Nou pada musim panas dengan biaya 27 juta pounds dari Bayern Munchen. Pemain asal Chile tersebut tentu ingin langsung membuat dampak yang besar di Barcelona.
Vidal adalah gelandang petarung dan punya kemampuan teknis. Dia sudah menjadi salah satu gelandang terbaik di dunia selama beberapa tahun terakhir dan tidak diragukan lagi bisa membawa Barcelona meraih kesuksesan pada musim ini.
Vidal akan menguasai lini tengah dengan tekel keras dan jiwa petarungnya. Dengan kemampuan yang dimilikinya, Vidal akan membuat Messi leluasa melakukan serangan tanpa perlu memikirkan daerah pertahanan.
Philippe Coutinho
Coutinho hanya menunjukkan sekilas kemampuannya pada musim kemarin. Ia berhasil mencetak 10 gol dan membuat enam assist setelah bergabung dengan Barcelona dari Liverpool.
Coutinho sudah menunjukkan bisa bekerja sama dengan Lionel Messi. Pemain Brasil itu bisa membentuk trio penyerang dengan Luis Suarez dan Messi di lini depan atau bermain sebagai gelandang kreatif di belakang striker.
Coutinho bisa membantu meningkatkan koleksi gol Messi dengan assist yang diciptakannya. Dengan kemampuan yang dimilikinya, Coutinho akan sangat banyak membantu Messi pada musim ini.(skd/ada)
Video Menarik
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04