Badai Cedera, 3 Pemain Akademi Ini Bisa Dipertimbangkan MU
Aga Deta | 26 Februari 2019 13:00
Bola.net - Bola.net - Pertandingan Manchester United melawan Liverpool seharusnya menjadi pertarungan sengit di antara dua rival berat. Namun sayangnya, pertandingan tersebut harus dirusak dengan cedera.
Setan Merah terpaksa melakukan tiga pergantian pemain sekaligus di babak pertama. Ander Herrera, Juan Mata, dan Jesse Lingard harus meninggalkan lapangan lebih cepat karena cedera.
Sementara itu, Liverpool juga mengalami masalah yang sama. Roberto Firmino tumbang karena cedera dan harus digantikan Daniel Sturridge.
United akan berkunjung ke markas Crystal Palace pada hari Kamis (28/02) dini hari WIB di Selhurst Park dan bisa tanpa Nemanja Matic, Juan Mata, Ander Herrera, Jesse Lingard, Anthony Martial. Kondisi Marcus Rashford juga masih diragukan.
United kehilangan beberapa pemain jelang pertemuan melawan Palace dan sangat membutuhkan bala bantuan. Ole Gunnar Solskjaer mungkin bisa mengalihkan perhatiannya ke akademi pemain muda United.
Solskjaer mungkin bisa menemukan Rashford berikutnya. Striker Inggris itu muncul di tengah badai krisis cedera yang dialami United pada musim 2015/16.
Berikut ini adalah tiga pemain muda yang bisa masuk ke tim utama Manchester United selama mengalami badai cedera seperti dilansir Sportskeeda.
Mason Greenwood

Mason Greenwood sudah tampil sangat brilian untuk tim U-18 Manchester United.
Pemain berusia 17 tahun itu sudah mencetak 13 gol dalam 12 pertandingan untuk tim U-18 dan membuat empat assist. Musim lalu, ia mencetak 16 gol dalam 18 pertandingan dan membuat empat assist. Dia juga mencetak lima gol dalam lima pertandingan di UEFA Youth League.
Dia tenang di depan gawang dan merupakan finisher yang hebat. Dia diharapkan bisa mengikuti jejak Marcus Rashford dan merupakan salah satu prospek paling menarik yang dimiliki United selama bertahun-tahun.
Greenwood bisa diberi kesempatan untuk membuktikan kemampuannya di tengah cedera yang dialami Marcus Rashford dan Juan Mata.
Tahith Chong

Manchester United sangat membutuhkan pemain sayap kanan sejak kepergian Nani. Juan Mata dan Jesse Lingard sudah dimainkan di posisi tersebut, tetapi mereka berdua tidak terlihat maksimal saat bermain di posisi sayap kanan.
Setelah Mata dan Lingard mengalami cedera, Tahith Chong akan punya kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya. Dia pemain berkaki kiri alami yang bermain sebagai pemain sayap kanan untuk tim U-23.
Chong sudah mencetak lima gol dalam 14 pertandingan di Premier League 2. Dia cepat dan bisa mengeksploitasi sayap kanan dengan sempurna.
Chong pernah bermain untuk tim utama melawan Reading di Piala FA. Dia bisa menjadi orang yang bisa membangkitkan semangat publik Old Trafford di masa depan.
Angel Gomes

Angel Gomes adalah pemain termuda Manchester United yang bermain untuk tim utama sejak Duncan Edwards. Dia melakukan debutnya pada musim 2016/17 saat melawan Crystal Palace.
Pemain berusia 18 tahun itu baru bermain dua pertandingan untuk tim utama dan sudah bermain sangat bagus untuk tim junior. Gelandang serang itu sudah mencetak lima gol dan dua assist dalam 13 pertandingan di Liga Premier 2 dan mencetak satu gol di UEFA Youth League.
Setelah Manchester United kekurangan pemain di lini tengah, Angel Gomes bisa dipanggil oleh manajer Ole Gunnar Solskjaer.
Video Pilihan
Berita video tentang Chelsea yang tak ingin memperpanjang masalah antara Kepa Arrizabalaga dengan Maurizio Sarri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saran dari Wayne Rooney untuk MU: Pulangkan Danny Welbeck!
Liga Inggris 4 November 2025, 08:52
-
Guardiola Sebut Haaland Sudah Selevel Messi dan Ronaldo
Liga Inggris 3 November 2025, 13:26
-
Badai Protes Wasit Premier League, Guardiola dan Dyche Kompak Luapkan Kekesalan
Liga Inggris 3 November 2025, 12:21
-
Mantan Bos Manchester United Jadi Kandidat Pelatih Baru Wolverhampton
Liga Inggris 3 November 2025, 12:04
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Bodo/Glimt vs AS Monaco - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 5 November 2025, 01:58
-
Live Streaming PSG vs Bayern Munchen - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 5 November 2025, 01:55
-
Live Streaming Liverpool vs Real Madrid - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 5 November 2025, 01:54
-
Nonton Live Streaming Liverpool vs Real Madrid di Vidio - Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 5 November 2025, 00:11
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17












