Dominasi Juventus Runtuh, Serie A Semakin Kompetitif?
Serafin Unus Pasi | 2 November 2015 12:13
Bola.net - Bola.net - Ada sesuatu yang berbeda dengan berjalannya Serie A Italia musim ini. Salah satu kompetisi sepakbola yang paling digemari di dunia ini kembali menunjukan gairah dengan panasnya perebutan posisi Scudetto sampai di Giornata ke 11 Serie A musim ini.
Ketatnya persaingan perebutan Scudetto musim ini menjadi salah satu pertanda bagus bagi persepakbolaan Italia. Tercatat sampai Giornata 11 musim ini setidaknya ada empat tim yang bersaing ketat di empat besar Serie A dengan selisih poin tidak lebih dari tiga poin.
Lebih mengejutkannya lagi empat tim yang sedang bersaing ketat merupakan tim-tim yang musim lalu berada di posisi tiga besar terkecuali AS Roma. , Napoli dan Inter Milan menjadi kejutan pada musim ini, dimana musim lalu Fiorentina hanya berhasil finish di peringkat empat sedangkan Inter berada diposisi delapan.
Hal yang lebih mengejutkan lagi adalah tidak ada nama Juventus dalam peringkat lima besar klasemen Serie A. Sang Juara bertahan yang menjadi unggulan dalam memperebutkan title Scudetto musim ini masih terdampar di peringkat 10 klasemen sementara Serie A musim ini.
Runtuhnya Dominasi Juventus pada musim ini bisa dikatakan sebagai salah satu indikator kebangkitan Serie A. Semenjak menjadi juara di musim 2011/2012 silam, sang Nyonya Tua selalu mendominasi jalannya Serie A setiap musimnya.
Pada musim 2011/2012 - musim pertama Juventus menjadi Juara bertahan Serie A - Juventus mendominasi klasemen Serie A. Hanya AC Milan dan Udinese yang bisa mengimbangi pergerakan Juventus di klasemen Serie A. AC Milan bahkan sempat merebut posisi Capolista selama beberapa pekan sebelum akhirnya direbut kembali oleh Si Nyonya Tua.
Dominasi Bianconeri di Serie A semakin menguat di musim 2012/2013, dimana semenjak pekan kedua tim yang dibesut Antonio Conte tersebut tidak tergeser dari puncak klasemen Serie A hingga akhir musim. Napoli, AC Milan, Fiorentina dan Udinese selaku penantang gelar pada musim itu tampil tidak konsisten selama semusim sehingga gelar juara kembali menjadi milik si Nyonya Tua.
Dominasi Si Nyonya Tua tidak berubah semenjak tampuk kepemimpinan diambil alih oleh Massimiliano Allegri di musim 2014/2015 silam. Bianconeri tidak tergeser dari posisi Capolista semenjak pekan ke empat hingga diakhir musim sehingga mereka menyegel Trofi Serie A selama empat tahun berturut-turut.
Memang Serie A musim ini masih panjang. Masih ada 27 pertandingan yang harus dilewati sebelum Serie A menemukan juaranya di akhir musim ini. Semua tim tidak terkecuali Juventus masih berpeluang besar untuk meraih Scudetto. Namun melihat pergerakan yang cukup dinamis di klasemen, rasanya sangat menarik untuk dinanti siapakah yang akan menjadi kampiun Italia musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


