2 Target Penggawa Persib Bandung di Piala Wali Kota Solo 2021
Serafin Unus Pasi | 21 Juni 2021 18:53
Bola.net - Persib Bandung akan ambil bagian di Piala Wali Kota Solo 2021. Turnamen ini bakal berlangsung di Stadion Manahan, pada 29 Juni hingga 4 Juli mendatang.
Punggawa Persib, Frets Listanto Butuan pun punya target khusus di turnamen tersebut. Tak hanya satu, winger berusia 25 tahun ini bahkan punya dua misi yang ingin dicapai.
Pertama, Frets ingin produktif dalam mencetak gol. Kedua, ia mau membantu Persib meraih kemenangan di setiap laga.
Agar dua target itu bisa terwujud, Frets bahkan mempersiapkannya dalam latihan. Pemain kelahiran Ternate ini tinggal mengaplikasikannya saat pertandingan nanti.
"Di pertandingan saya akan fight dan kerja keras, semoga hasilnya sesuai dengan keinginan. Saya siap maksimal di Piala Wali Kota Solo," ujar Frets, disadur dari laman klub, Senin (21/6).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Masih Semangat Meski Sempat Tertunda
Sementara itu, Piala Wali Kota Solo awalnya akan digelar pada 20-26 Juni. Namun, pelaksanaanya terpaksa dimundurkan karena angka kasus COVID-19 di Solo, Jawa Tengah sedang tinggi.
Meski demikian, penundaan itu tak lantas membuat semangat Frets surut. Begitu pula dengan rekan-rekannya di Persib.
"Tetap semangat pastinya, kami siap bermain di Piala Wali Kota Solo. Kami juga tetap berlatih jadi kondisi fisik terjaga," tutur Frets.
"Saya pikir (fisik) cukup siap karena kami sudah tiga minggu latihan, saya pikir hampir mendekati top level," imbuh mantan pemain PSMS Medan ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung: Ganjalan yang Iringi Laju Tim di Putaran Pertama BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 16:20
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








