3 Laga Beruntun Kalah 0-1, Pelatih Persita: Saya Yakin Hasil Positif Itu akan Datang
Gia Yuda Pradana | 16 Agustus 2023 10:24
Bola.net - Persita Tangerang selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam tiga laga terakhirnya di BRI Liga 1 2023/2024. Dalam tiga laga itu, tim asuhan Luis Edmundo berturut-turut kalah dengan skor 0-1.
Rentetan hasil negatif ini diraih Persita sejak pekan ke-6. Persita kalah 0-1 menjamu Bhayangkara FC.
Pada pekan ke-7, lagi-lagi main di kandang, Persita kalah 0-1 dari PSM Makassar. Terkini, pekan ke-8, Persita takluk 0-1 di kandang Persebaya Surabaya.
Situasi Sulit

"Sampai saat ini, kita kesulitan untuk mencetak gol. Bukan artinya kita tidak ada peluang. Kita memiliki peluang di setiap pertandingan. Hanya, sampai saat ini, sangat sulit," kata pelatih Persita, Luis Edmundo.
"Kami akan tetap fokus ke depannya, untuk semua situasi dan peluang yang selalu ada di pertandingan agar bisa kita maksimalkan."
"Dan mudah-mudahan, laga ke depannya kita bisa mencetak gol supaya dapat poin penuh di kandang sendiri."
Optimistis Bisa Segera Raih Hasil Positif

Setelah dikalahkan Persebaya, Luis Edmundo mengatakan bahwa para pemain Persita sebenarnya sudah memperlihatkan performa maksimal. Namun, mereka tetap saja kalah.
"Tapi tetap, para pemain telah berjuang semaksimal mungkin. Semua pemain kerja maksimal, dan itu cukup penting," kata Luis Edmundo.
"Kita sedang ada di momen yang sulit, tapi dengan kerja keras pemain, saya yakin hasil positif itu akan datang," tegasnya.
Pekan berikutnya, Persita akan main kandang. Persita akan menjamu PSS Sleman (18/8/2023).
Disadur dari: Bola.com/Hendry Wibowo, 15 Agustus 2023
Klasemen BRI Liga 1
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Kebijakan Unik Persikabo 1973: Pelatih Asing Baru Debut Langsung Digeser jadi Dirtek, Lalu Punya Pel
- Hanya 'Nganggur' 1 Hari, Aji Santoso Resmi jadi Pelatih Persikabo 1973!
- Arema FC Compang-Camping, Milan Petrovic Tetap Ingin Kembali ke Malang
- Ketum PSSI Pertimbangkan Bakal Perketat Pekerja Asing di BRI Liga 1 untuk Musim Depan
- Demi Profesionalisme, Milo Seslija Tak Bisa Segera Kembali ke Arema FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



