Absen di Piala Menpora 2021, Tidak Ada Sanksi untuk Persipura
Asad Arifin | 14 Maret 2021 04:02
Bola.net - Persipura Jayapura memilih absen di turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Mutiara Hitam mengambil langkah berbeda dari 17 klub Liga 1 lainnya yang memilih ambil bagian.
Persipura absen lantaran tidak puas dengan perlakuan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku Organizing Committee (OC) turnamen pramusim tersebut.
Minus Persipura Jayapura, kontestan Piala Menpora menjadi berkurang. Turnamen pemanasan jelang Liga 1 itu kini diikuti oleh 17 tim.
OC Piala Menpora 2021 sempat melibatkan Persipura Jayapura dalam drawing. Mutiara Hitam ditempatkan di Grup A bersama Arema FC, PSIS Semarang, Barito Putera, dan Persikabo 1973.
Tetap diikutsertakan dalam pengundian babak penyisihan Piala Menpora, Persipura Jayapura geram. Mutiara Hitam menegaskan tidak tergoda dengan pancingan dari OC.
"Sampai Jumat, 12 Februari 2021, Persipura Jayapura tidak ikut Piala Menpora," kata Ketua PSSI, Mochamad Iriawan menjelaskan status Mutiara Hitam kepada Bola.com, Jumat (12/3/2021).
Ada Sanksi untuk Persipura?
OC Piala Menpora 2021 tidak mau gegabah dalam menanggapi keputusan Persipura Jayapura. Mutiara Hitam tidak akan disanksi hanya karena menolak bermain di Piala Menpora.
"Kami tidak akan memberikan sanksi bagi Persipura Jayapura," tutur Wakil Ketua OC Piala Menpora, Sudjarno, dinukil dari Antara.
"Kalau memang Persipura Jayapura tidak ikut, kami tinggal keluarkan mereka dari jadwal Piala Menpora," jelas Sudjarno.
Disadur dari Bola.com (Penulis: Muhammad Adiyaksa/Editor: Benediktus Gerendo, 13 Maret 2021)
Baca Ini Juga:
- Gelandang PSIS Semarang Sebut Arema FC Lawan Terberat di Grup A
- Tiba di Jakarta, Pelatih PSIS Dragan Djukanovic Langsung Karantina di Hotel
- Pamit dari PSM, Bayu Gatra Selangkah Lagi Gabung Madura United
- Jelang Piala Menpora, Persija Tantang Persita
- Dokter Arema FC Minta Kartika Ajie Tak Paksakan Main Terlalu Cepat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia, John Herdman, Harapan Fans, dan Luka yang Tersisa
Tim Nasional 14 Januari 2026, 21:00
-
Media Vietnam Mengulas Babak Baru Timnas Indonesia Bersama John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 20:52
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









