Aji Santoso Berupaya Jaga Motivasi Pemain Persebaya Sambut Seri Ketiga BRI Liga 1
Serafin Unus Pasi | 11 November 2021 21:58
Bola.net - Persebaya Surabaya terus mematangkan persiapan menyambut seri ketiga BRI Liga 1 2021/2022. Klub berjuluk Green Force akan menghadapi lawan yang lebih berat pada seri yang kembali digelar di Jawa Tengah dan Yogyakarta.
Menurut pelatih Persebaya, Aji Santoso, pihaknya masih fokus pada pemeliharaan kondisi fisik pemain. Program tersebut akan terus diberikan sampai akhir pekan ini.
"Setelah itu hari Senin kami akan lebih banyak lebih ke taktikal, memperbaiki kekurangan di dalam seri kedua kemarin," katanya, Kamis (11/11/2021).
Aji memilih me-maintenance kondisi fisik karena dinilai masih punya banyak waktu untuk persiapan. Ada waktu lebih dari sepekan untuk Persebaya menatap laga perdana seri ketiga.
"Kami kan mainnya nanti tanggal 20. Jadi masih ada waktu, cukup untuk maintenance kondisi fisik dan recovery sangat cukup, enggak ada masalah," tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Dinner Bersama
Selama masa jeda, Aji juga akan menjaga motivasi pemain yang tengah confidence setelah meraih hasil positif di seri kedua. Dia punya rencana untuk makan bersama sebelum berangkat ke Yogyakarta.
"Saya lihat motivasi anak-anak bagus kok, itu tergantung nanti bagaimana tim pelatih membawa anak-anak sangat bagus, motivasi juga sangat tinggi," jelas Aji.
"Saya akan me-maintenance sebaik mungkin kondisi ini. Mungkin sebelum berangkat ke Yogyakarta saya juga akan mengusulkan ke manajemen untuk kami dinner sama-sama," lanjut dia.
Persebaya Siap
Aji menegaskan bahwa Persebaya siap untuk mengarungi seri ketiga. Timnya akan bersaing dengan Persib Bandung, Bali United dan beberapa tim yang sejauh ini tampil cukup menonjol.
"Insyaallah kami sangat siap untuk menatap seri ketiga, berusaha untuk lebih baik dari seri kedua, baik dari segi permainan maupun poin," tegasnya.
Optimisme itu bertambah karena beberapa pemain sudah kembali berlatih dengan tim. Seperti Jose Wilkson yang pulih dari cedera dan bisa melahap seluruh program yang diberikan.
"Alhamdulilah Wilkson kondisinya sudah baik, saya juga sampaikan ke Wilkson untuk lebih siap di seri ketiga," tandasnya.
Klasemen BRI Liga 1 2021/22
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Dirumorkan akan Rekrut Shayne Pattynama, Ini Kata Sang Manajer
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 09:58
-
Persija Belum Dapat Jawaban dari Ivar Jenner, tapi Masih Menunggu
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 09:32
-
2 Kunci PSIM Bersaing di Papan Atas BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 20:36
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Liverpool 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Inter vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 23 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Persik Kediri 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 19:38
-
Prediksi Man City vs Wolves 24 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 18:28
-
Prediksi Bayern vs Augsburg 24 Januari 2026
Bundesliga 23 Januari 2026, 18:01
-
Gelandang Timnas Jerman Ini jadi Kandidat Suksesor Casemiro di MU?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:30
-
Baru Lima Bulan Bersama, Alejandro Garnacho Mau Cabut dari Chelsea?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:20
-
Bermodal Main 4 Bek, MU Diprediksi Bakal Tumbangkan Arsenal di Akhir Pekan Ini!
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:12
-
Prediksi Auxerre vs PSG 24 Januari 2026
Liga Eropa Lain 23 Januari 2026, 17:06
-
Manchester United Pilih Pemain Real Madrid Ini Sebagai Penerus Casemiro?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:01
-
Waduh! Jamu MU, Satu Pemain Kunci Arsenal Ini bakal Absen?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 16:51
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





