Arema Cronus Bidik Delapan Poin Pada Empat Laga Tandang
Asad Arifin | 1 November 2016 19:12
Bola.net - - Melakoni laga tandang tak berarti para penggawa Arema Cronus bebas dari target meraih poin. Hamka Hamzah dan kawan-kawan ditarget meraih delapan poin pada empat kali pertandingan tandang mereka.
Tidak ada kata tak mendapat poin, meski main tandang. Target kita adalah delapan poin dari empat pertandingan, ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo. Entah nanti seperti apa, yang pasti kita target delapan poin, sambungnya.
Menurut Ruddy, selain menargetkan delapan poin di laga tandang, ia juga berharap timnya bisa menyapu bersih poin di laga kandang. Siapapun lawan yang dihadapi di kandang, ia meminta timnya meraih poin penuh.
Tidak ada kata lain selain meraih kemenangan pada pertandingan kandang. Poin penuh adalah keharusan, tuturnya.
Arema Cronus sendiri saat ini berada di posisi kedua ISC A 2016. Mereka mengumpulkan 49 poin dari 26 pertandingan. Dengan raihan ini, mereka memiliki poin sama dengan Persipura Jayapura dan Madura United, yang berada di posisi pertama dan ketiga klasemen sementara ISC A 2016.
Arema memiliki delapan sisa laga di ISC A 2016. Delapan laga ini terdiri masing-masing empat laga tandang dan empat laga kandang. Dengan target yang dipatok manajemen, Arema ditargetkan meraih 69 poin pada akhir musim.
Ruddy berharap adanya target ini tak jadi beban anak asuhnya. Sebaliknya, ia berharap hal ini jadi motivasi sendiri bagi anak asuhnya untuk meraup poin, seperti yang ditargetkan.
Suka tidak suka, kita harus cari kompensasi ini. Semoga hal ini tak jadi beban bagi anak-anak, Ruddy menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Anyar Arema FC dari Eropa
Bola Indonesia 26 April 2021, 18:11
-
Gagal Pinang Alfredo Vera, Arema FC Sepakat dengan Pelatih Asing
Bola Indonesia 26 April 2021, 17:27
-
Soal Izin Kompetisi 2021, Ini Harapan Arema FC
Bola Indonesia 26 April 2021, 17:06
-
Bukan Persipura, Arema FC Akui Diajak Beruji Coba oleh Bali United
Bola Indonesia 23 April 2021, 11:39
-
Alfredo Vera Bertahan di Persiba, Arema FC Tak Risau
Bola Indonesia 23 April 2021, 10:51
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55










