Arema Cronus Kini Fokus Buru Penjaga Gawang
Asad Arifin | 6 Januari 2017 19:41
Bola.net - - Habisnya stok penjaga gawang mereka memaksa Arema Cronus mengubah target buruan mereka di bursa transfer musim ini. Mereka kini mengalihkan fokus untuk mencari sosok penjaga gawang anyar.
Kita masih akan cari lagi penjaga gawang. Pasalnya, penjaga gawang kita, I Made Wardhana, kan balik ke Bali United, ujar Pelatih Arema Cronus, Aji Santoso.
Menurut Aji, saat ini, Arema sudah menjalin komunikasi dengan buruannya. Ada beberapa kiper yang sudah didekati. Sudah ada yang saya ajak komunikasi langsung, tuturnya.
Sebelumnya, Arema Cronus kehabisan stok penjaga gawang jelang berlangsungnya musim kompetisi 2017. Saat ini, mereka praktis hanya tinggal memiliki dua penjaga gawang saja, Kurnia Meiga dan Utam Rusdiana.
Arema sebetulnya telah memutuskan untuk mempertahankan keempat kiper mereka. Namun, pekan lalu kiper mereka Achmad Kurniawan harus tumbang. Ia terkena serangan jantung dan sampai saat ini masih terbaring belum sadarkan diri di ICU RSSA Malang.
Stok penjaga gawang mereka kian tiris usai kehilangan I Made Wardhana. Penjaga gawang asal Bali ini memutuskan pulang kampung dan memperkuat tim di daerah asalnya, Bali United. Kamis kemarin, Kadek -sapaan karibnya- resmi dikenalkan sebagai bagian dari Serdadu Tridatu.
Lebih lanjut, Aji membeber kriteria penjaga gawang yang dicarinya. Menurutnya, selain postur bagus, kiper yang dibidik harus memiliki skill mumpuni.
Paling tidak beda-beda tipis dengan Kurnia Meiga, tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Persikabo 1973, Arema FC Tak Gentar Rekor Apik Aji Santoso
Bola Indonesia 29 Februari 2024, 21:47
-
Hadapi Madura United, Aji Santoso Harap Persikabo 1973 Lebih Ganas Manfaatkan Peluang
Bola Indonesia 26 Februari 2024, 06:34
LATEST UPDATE
-
Kritik Wasit Pep Guardiola Dinilai Tak Logis, Ini Rangkaian Faktanya
Liga Inggris 27 Januari 2026, 19:14
-
Masa Depan Bruno Fernandes di Old Trafford Dipertanyakan, Begini Dilema Man United
Liga Inggris 27 Januari 2026, 18:46
-
Monaco vs Juventus: Seharusnya Jadi Milik Si Nyonya Tua
Liga Champions 27 Januari 2026, 18:16
-
Dari Penentu ke Korban: Gol Menit Akhir Jadi Musuh Baru Liverpool
Liga Inggris 27 Januari 2026, 18:15
-
Napoli vs Chelsea: Ada Nama Conte dan Lukaku di Antaranya
Liga Champions 27 Januari 2026, 17:47
-
Prediksi Club Brugge vs Marseille 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 17:27
-
Benfica vs Real Madrid: Ujian Berat Tuan Rumah Hadapi Raksasa Spanyol
Liga Champions 27 Januari 2026, 17:13
-
Depan Loyo Tapi Belakang Kuat, Ini 5 Pelajaran Duel Roma vs Milan
Liga Italia 27 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Leverkusen vs Villarreal 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 16:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05





