Arema FC Jadikan Keraguan Sebagai Motivasi
Ari Prayoga | 24 Maret 2018 02:49
Bola.net - - Joko Susilo mengakui bahwa masih banyak keraguan yang dialamatkan pada kemampuan timnya untuk mengarungi kerasnya kompetisi Liga 1 musim 2018. Namun, Pelatih Arema FC ini menegaskan tak menjadikan keraguan terhadap timnya sebagai beban.
Kami sadar dan mengerti dengan adanya keraguan tersebut, ujar Joko Susilo.
Namun, kami tak jadikan ini beban. Bagi kami, keraguan ini adalah motivasi bagi pemain untuk bisa menunjukkan penampilan sebagai individu, unit dan tim, sambungnya.
Menurut pelatih yang karib disapa Gethuk ini, ia sudah menemukan kiat untuk menepis segala keraguan publik pada tim besutannya. Salah satunya, sambung pelatih berusia 47 tahun ini, adalah bekerja keras.
Kami harus bekerja keras, baik dalam latihan maupun dalam pertandingan, tuturnya.
Inilah yang harus kami lakukan agar bisa menjawab keraguan dari banyak pihak tersebut, ia menambahkan.
Sebelumnya, sempat muncul sejumlah keraguan ihwal kekuatan Arema FC pada musim 2018 ini. Pasalnya, kali ini,klub berlogo singa mengepal ini mengubah strategi mereka dalam menyusun komposisi tim.
Jelang menapaki musim ini, Arema FC merombak komposisi pemainnya. Mereka melepas sejumlah pemain senior macam Ahmad Bustomi dan Cristian Gonzales. Sebagai gantinya, musim ini, Arema FC banyak diperkuat pemain muda seperti Ahmad Nur Hardianto, Dalmiansyah Matutu, dan Kurniawan Kartika Ajie.
Sementara itu, Gethuk menegaskan saat ini skuatnya sudah siap tempur untuk melakoni laga perdana mereka. Menurut pelatih asal Cepu tersebut, mereka telah mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk bisa tampil apik pada musim ini.
Semoga hasilnya sesuai dengan harapan kita semua, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Arema FC vs Persita Tangerang: Tayang di TV Mana?
Bola Indonesia 30 Desember 2025, 11:25
LATEST UPDATE
-
Persija Jakarta vs Persijap: Tim Tamu Menatap Laga Berat di SUGBK
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 17:38
-
Demi Jaga Peluang Juara, Arsenal Incar Bintang Muda Real Madrid Ini
Liga Inggris 2 Januari 2026, 17:26
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persebaya Surabaya 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:27
-
Prediksi BRI Super League: Persija Jakarta vs Persijap Jepara 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:22
-
Prediksi BRI Super League: Borneo FC vs PSM Makassar 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:13
-
Chelsea Ganti Pelatih, Pat Nevin Bongkar Kriteria Aneh Manajemen The Blues
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:47
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Julukan Klub dengan Manajemen Terburuk Menggema
Liga Inggris 2 Januari 2026, 11:03
-
Mateta On Fire di Palace, Man United Diam-diam Mengintai?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Prediksi Brighton vs Burnley 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Apakah Ada Kenaikan Gaji PNS 2026? Ini Kata Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa
News 2 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43









