Arema FC Siapkan Komposisi Alternatif di Bandung
Asad Arifin | 15 Maret 2018 18:19
Bola.net - - Kendati membawa hampir semua pemainnya dalam lawatan ke Bandung, Joko Susilo tetap mengantisipasi jika ada pemainnya yang absen. Pelatih Arema FC ini menyiapkan sejumlah komposisi tim jika ada pemainnya yang absen.
Kami sudah siapkan jika ada pemain yang absen, ujar Joko, pada Bola.net.
Persiapannya adalah dengan mengubah-ubah komposisi pemain dalam sesi latihan game. Selain itu ada beberapa hal lain yang juga kami lakukan, termasuk mengubah formasi atau cara kami bermain, sambungnya.
Arema FC sendiri bakal menghadapi Persib Bandung dalam laga uji coba terakhir mereka jelang Liga 1 musim 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Bandung, Minggu .
Pada lawatan kali ini, Arema membawa 23 orang pemain. Ada sejumlah pemain yang tak dibawa pada lawatan ini. Pemain-pemain yang tak dibawa tersebut adalah: Reky Rahayu dan Teddy Heri, Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi, Kurniawan Kartika Ajie, Ahmad Nur Hardianto, Dalmiansyah Matutu, dan Agil Munawar.
Pelatih yang karib disapa Gethuk ini menampik bahwa persiapan ini hanya untuk mengantisipasi absennya sejumlah pemain yang masih belum fit benar. Joko memastikan bahwa segala bentuk persiapan mereka ditujukan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2018.
Kejadian seperti ini tak hanya akan terjadi pada pertandingan lawan Persib saja. Ke depannya, pasti akan ada pemain absen dalam sebuah pertandingan, bisa karena kartu, cedera, atau karena memperkuat Timnas. Inilah yang harus kami antisipasi,” katanya.
Gethuk enggan memberi bocoran soal komposisi yang bakal ia turunkan pada pertandingan kontra Persib ini. Ia hanya mengatakan akan memilih yang terbaik bagi Arema.
Ini adalah uji coba. Saya optimistis bisa meraih target pada uji coba ini, tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Dikalahkan PSIS Semarang, Joko Susilo Kehilangan Kata-Kata
Bola Indonesia 9 Agustus 2023, 21:08 -
Jelang Lawan PSIS, Arema FC Fokus Kembalikan Kebugaran
Bola Indonesia 7 Agustus 2023, 22:08 -
Pemain Arema FC Kena Mental dan Sulit untuk Bangkit
Bola Indonesia 6 Agustus 2023, 07:16
LATEST UPDATE
-
Kalah dari Irak, Timnas Indonesia Dirugikan Sejumlah Keputusan Wasit dari China
Tim Nasional 12 Oktober 2025, 08:04 -
Rapor Pemain Italia dalam Kemenangan 3-1 vs Estonia: Tonali Memimpin Orkestra
Piala Dunia 12 Oktober 2025, 07:28 -
Ulasan Statistik Timnas Indonesia vs Irak: Unggul Penguasaan Bola, Kalah Efektivitas
Tim Nasional 12 Oktober 2025, 06:33 -
Haaland Ubah Oslo Jadi Neraka bagi Israel
Piala Dunia 12 Oktober 2025, 05:02 -
Kalah Dua Kali Beruntung, Timnas Indonesia Fix Gagal ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 12 Oktober 2025, 04:48 -
Hasil Portugal vs Republik Irlandia: Ronaldo Gagal Penalti, Ruben Neves Jadi Pahlawan
Piala Dunia 12 Oktober 2025, 04:32
LATEST EDITORIAL
-
3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut Januari Nanti, Mainoo Salah Satunya
Editorial 10 Oktober 2025, 15:51 -
Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik Premier League Musim Ini
Editorial 10 Oktober 2025, 15:12 -
Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim Ini, Adakah yang Sukses?
Editorial 10 Oktober 2025, 14:27 -
6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantastis, Siapa yang Paling Gacor?
Editorial 10 Oktober 2025, 13:50 -
Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier League yang Kesulitan di Awal Musim
Editorial 9 Oktober 2025, 14:49