Begini Respons PSIS Semarang Atas Keputusan PSSI Batalkan Kompetisi
Serafin Unus Pasi | 20 Januari 2021 20:13
Bola.net - Manajemen PSIS Semarang merespons keputusan PSSI membatalkan gelaran Shopee Liga 1 2020/21. Klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu mengapresiasi sikap berani yang diambil oleh federasi.
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menilai PSSI dan PT. Liga Indonesia Baru (LIB) sudah berjuang untuk memutar kompetisi. Namun, situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan liga kembali digulirkan.
”Pertama kami apresiasi PSSI dan PT. LIB yang selama ini telah berjuang untuk kompetisi,” kata Yoyok Sukawi dalam keterangan yang diterima Bola.net, Rabu (20/1/2020).
”Namun kenyataannya memang berat menggelar kompetisi resmi di Indonesia di tengah pandemi Covid-19,” imbuh pria bernama lengkap Alamsyah Satyanegara Sukawijaya tersebut.
PSSI memutuskan membatalkan Shopee Liga 1 2020/21 setelah menggelar rapat komite Eksekutif (Exco). Induk sepak bola itu juga mempertimbangkan masukan dari klub yang disampaikan melalui PT. LIB.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Harapan Manajemen
Lebih lanjut, Yoyok meminta semua pihak untuk fokus memikirkan kompetisi musim 2021. Dengan harapan bisa kembali digulirkan dengan lancar tanpa gangguan.
”Semoga pandemi segera bisa ditangani dengan baik dan angka penyebaran Covid-19 menurun. Apalagi sudah ada vaksin ini diharapkan membuat situasi semakin kondusif,” Yoyok menambahkan.
”Saat pandemi mulai mereda, ayo pelan-pelan kembalikan atmosfer sepak bola Indonesia yang telah dirindukan oleh banyak kalangan,” tandas pria yang juga menjabat sebagai Exco PSSI tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Arema FC vs Persita 30 Desember 2025
Bola Indonesia 30 Desember 2025, 10:04
-
BRI Super League: Eliano Reijnders Memukau Sebagai Gelandang Bertahan Persib Bandung
Bola Indonesia 30 Desember 2025, 09:08
LATEST UPDATE
-
Dipecat Chelsea, Jejak Komunikasi Enzo Maresca dengan Man City Terungkap
Liga Inggris 1 Januari 2026, 22:38
-
Inilah Alasan Chelsea Pecat Enzo Maresca Meski Sukses Persembahkan 2 Trofi
Liga Inggris 1 Januari 2026, 20:21
-
Resmi! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:40
-
Geger! Media Inggris Ramai Kabarkan Chelsea Pecat Enzo Maresca Hari Ini Juga
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:18
-
Mimpi Siang Bolong Barcelona: Ingin Julian Alvarez tapi Dompet Kosong
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 18:41
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43











