Berani Berubah: Efek Pandemi, Bayu Gatra Sibuk Latihan Mandiri, Turun Sawah, Hingga Jual Kambing
Afdholud Dzikry | 10 Agustus 2020 11:50
Bola.net - Kompetisi Shopee Liga 1 2020 yang dihentikan karena adanya pandemi virus corona membuat banyak pemain 'nganggur'. Para pemain diminta untuk melakukan latihan mandiri dan juga di waktu yang sama harus terus kreatif mengisi waktu. Salah satu pemain yang juga beradaptasi dan berani berubah itu adalah Bayu Gatra.
Pada sebuah diskusi virtual belum lama ini, Bayu Gatra mengungkapkan akvititas selama kompetisi terhenti. Menurut Bayu, sebagai pemain, ia tetap menjaga kondisi dan kebugaran dengan berlatih mandiri. Ia kerap menghubungi sejumlah pemain via instagram untuk berlatih bersama secara virtual.
"Paling sering bareng Bang Zulkifli Syukur. Kami biasa saling bertukar program latihan," kata Bayu.
Sementara di luar sepak bola, Bayu punya kiat untuk menghilangkan rasa jenuh, di antaranya membantu orang tua mengurus sawah dan memburu kambing untuk dijual jelang Hari Raya Idul Adha. Tak hanya itu, seperti seniornya di PSM, Ferdinand Sinaga, belakangan Bayu kian aktif membuat konten di channel youtube miliknya.
Dalam unggahan terbarunya, Bayu berkunjung ke sebuah warung bakso di kawasan Jember Selatan. Selain menikmati sejumlah varian menu di warung bakso itu, ia juga melakukan wawancara singkat dengan Haji Usman, pemilik warung.
Sejak bulan lalu, Bayu Gatra baru mengunggah lima video di channel yuotube. Tapi, channelnya sudah di-subscribe lebih dari seribu orang. "Ini hanya isi waktu. Sebagai pemain saya tetap fokus terhadap sepak bola," tegasnya.
Rindu Atmosfer Kompetisi
Seperti halnya para pesepak bola lain, Bayu Gatra berharap Liga 1 2020 bisa berlanjut. Tapi, dengan catatan ada jaminan kesehatan buat semua pihak yang terkait dengan pertandingan.
"Secara pribadi, saya ingin kompetisi berlanjut. Tapi, memang harus ada aturan yang ketat terkait kesehatan. Pemain juga punya keluarga yang perlu dijaga keselamatannya," tegas Bayu.
Bayu pun berharap secepatnya ada keputusan dari PSSI dan PT Liga Indonesia Baru terkait nasib kompetisi.
"Apa pun hasilnya pemain pasti menerima. Dan tentu, dari keputusan itu, sebagai pemain lebih cepat mempersiapkan diri menghadapi dampaknya," papar Bayu.
Sebagai pemain yang masih terikat kontrak, Bayu memang wajib mempersiapkan diri untuk mengantisipasi kelanjutan Liga 1 2020. Apalagi bersama PSM pada musim 2020, persaingan antarpemain untuk mendapatkan menit bermain terbilang ketat.
Berada di posisi penyerang sayap, selain Bayu, PSM memiliki Ezra Walian, Rizky Eka Pratama, Irsyad Maulana, Saldi Amiruddin, Yakob Sayuri, dan Ferdinand Sinaga. Nama terakhir sejatinya berposisi striker. Tapi, pelatih PSM, Bojan Hodak kerap memainkannya sebagai penyerang sayap.
Tonton Video Menarik Ini
Disadur dari: Bola.com (Abdi Satria/Benediktus G.P)
Published: 12/6/2020
Baca Juga Artikel Ini ya Bolaneters
- Berani Berubah: Karena Pandemi, Ricardo Salampessy jadi Guru Dadakan untuk Ketiga Buah Hatinya
- Berani Berubah: Libur Kompetisi Membuat Bayu Gatra Alih Profesi Jadi Kuli Bangunan?
- Lebih Dekat dengan Shin Tae-yong: Strategi Tukar Jersey dan Rekor Buruk di Korsel
- 3 Penyerang Veteran yang Masih Tajam Tapi Diabaikan Timnas Era Shin Tae-yong
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











