Bintang Arema FC Waspadai Serangan Balik PS TIRA Persikabo
Ari Prayoga | 27 Juni 2019 00:55
Bola.net - Dedik Setiawan angkat bicara soal laga pertandingan timnya menghadapi PS TIRA Persikabo, pada lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019. Penyerang Arema FC ini menilai bahwa lawan mereka tersebut memiliki serangan balik mematikan.
"Saya menonton beberapa pertandingan mereka di televisi. Menurut saya, mereka mengandalkan serangan balik yang berbahaya," ucap Dedik.
"Selain itu, para pemain mereka musim ini lebih bagus dan memiliki kecepatan lebih baik dibanding musim lalu," sambungnya.
Arema akan menghadapi PS TIRA Persikabo pada laga pekan keenam Shopee Liga 1 musim 2019 ini. Pertandingan, yang akan disiarkan langsung Indosiar, tersebut bakal digelar di Stadion Gajayana Kota Malang, Sabtu (29/06) mendatang.
Dalam empat laga awal mereka, PS TIRA belum sekali pun menelan kekalahan. Mereka sukses meraih dua kali kemenangan dan dua kali hasil imbang. Saat ini,skuad besutan Rahmad Darmawan tersebut berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan raihan poin delapan.
Raihan PS TIRA tersebut kontras dibanding Arema. Sejauh ini, Arema masih berada di peringkat 13 klasemen sementara. Mereka baru mengumpulkan poin tiga hasil dari satu kali menang dan dua kali kalah.
Bagaimana pendapat Dedik soal pertandingan lawan kontra PS TIRA? Simak di bawah ini.
Tiga Poin Harga Mati
Sementara itu, Dedik menyebut bahwa timnya tak mau main-main pada laga ini. Pasalnya, menurut pemain berusia 25 tahun tersebut, mereka mengincar kemenangan pada pertandingan ini.
"Kami harus menang pada pertandingan ini," tegas Dedik.
"Menghadapi siapa pun, ketika bermain di kandang, kami harus meraih kemenangan," ia menambahkan.
Ingin Cetak Gol
Lebih lanjut, selain membidik kemenangan, Dedik memiliki target lain pada laga ini. Pemain Timnas Indonesia ini berharap bisa menambah pundi-pundi golnya dengan mencetak gol pada pertandingan ini.
"Saya akan berusaha bermain sebaik mungkin. Kalau bisa, saya ingin mencetak gol," katanya.
"Namun, yang pasti, saya ingin Arema menang. Pasalnya, saat ini, kami sangat butuh poin dari pertandingan ini," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









