BRI Liga 1: Dihantam Badai COVID-19, Braif Fatari Sebut Persija Siap Hadapi Arema FC
Serafin Unus Pasi | 4 Februari 2022 18:17
Bola.net - Pemain Persija Jakarta, Braif Fatari mengungkapkan kondisi timnya jelang duel kontra Arema FC pada pekan ke-23 BRI Liga 1 2021/2022. Ia mengatakan, keadaan timnya baik-baik saja meski sedang dihantam badai COVID-19 dan banyak pemain yang absen.
Karena COVID-19, Persija harus kehilangan pelatih kepala Sudirman dan pelatih kiper Ahmad Fauzi saat laga melawan Arema FC. Tak hanya itu, tim ibu kota juga tidak dapat diperkuat lima pemainnya, yaitu Andritany Ardhiyasa, Samuel Christianson Simanjuntak, Ismed Sofyan, Makan Konate, dan Maman Abdurrahman lantaran virus tersebut.
Persija juga tak bisa menurunkan Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Syahrian Abimanyu, Irfan Jauhari, dan Taufik Hidayat ketika bersua Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (5/2). Sebab, kelimanya saat ini sedang mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-23.
"Pemain semua kondisinya cukup baik. Kami juga hampir beberapa hari ini melakukan sesi latihan untuk persiapan pertandingan melawan Arema FC nanti," ujar Braif, saat sesi jumpa pers virtual, Jumat (4/2).
"Saya yakin di pertandingan nanti pemain lebih siap lagi untuk bertanding dan mendapatkan hasil yang baik," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Bicara Kekuatan Arema FC
Meski demikian, Braif menyadari tidak akan mudah mengambil poin dari Arema FC. Sebab, Singo Edan merupakan salah satu tim kuat di BRI Liga 1 2021/2022, dan saat ini bertengger di puncak klasemen.
"Kalau menurut saya Arema FC sekarang berada di papan atas dan tidak mudah juga mengalahkannya," tutur Braif.
"Tapi yang saya tahu semua tim di Liga 1 ini semuanya kuat. Tapi kami tahu bagaimana cara menghadapinya dan sudah belajar di dalam sesi latihan," imbuhnya.
Klasemen Sementara BRI Liga 1 2021/2022
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





