Buntut Pelanggaran Brutal Syaiful Indra Cahya, PSSI Akan Perketat Aturan Uji Coba
Serafin Unus Pasi | 8 September 2021 21:33
Bola.net - Aksi brutal yang terjadi saat pertandingan persahabatan antara AHHA PS Pati FC versus Persiraja Banda Aceh di Pancoran Soccer Field, Jakarta, Senin (6/9/2021), tak luput dari perhatian PSSI. Induk sepak bola di Tanah Air itu pun akan memperketat aturan uji coba.
Sebelum berlatih tanding, klub tersebut harus melapor terlebih dahulu kepada PSSI, Asosiasi Provinsi (Asprov), atau Asosiasi Kabupaten/Kota (Askab/Askot). Aturan ini berlaku untuk tim-tim yang berada di bawah naungan federasi.
"PSSI akan menegaskan kembali bagi klub anggota yang mengadakan uji coba atau dengan tajuk latihan bersama diwajibkan menyampaikan surat pemberitahuan atau izin ke PSSI, Asprov, atau Askot," ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen), Yunus Nusi, saat dihubungi wartawan, Rabu (8/9).
"Ini supaya mendapatkan rekomendasi serta memberikan wasit yang memimpin laga tersebut," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
2 Aksi Kurang Terpuji
Ada dua aksi kurang terpuji yang terjadi dalam laga uji coba tersebut. Semuanya berasal dari pemain AHHA PS Pati FC.
Pertama, Syaiful Indra Cahya menendang wajah punggawa Persiraja, Muhammad Nadhiif hingga tersungkur. Kedua, Zulham Zamrun melancarkan tekel horor kepada Defri Rizki.
Atas aksi brutalnya, Syaiful dan Zulham dipulangkan AHHA PS Pati FC dari pemusatan latihan (TC) tim di Jakarta. Klub milik YouTuber Atta Halilintar itu juga sudah menyampaikan permohonan maaf secara khusus kepada manajemen Persiraja.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











