Christovel Sibi Dapat Kesempatan Kedua di Arema FC
Asad Arifin | 16 Januari 2017 20:21
Bola.net - - Tim pelatih Arema FC memberi kesempatan kedua pada Christovel Sibi. Mereka membuka peluang bagi pemain asal Jayapura ini untuk mengikuti trial di Arema FC.
Dia sudah berkomunikasi dengan kami dan mengatakan bahwa insiden kemarin terjadi akibat miskomunikasi. Tak ada unsur kesengajaan. Karenanya, kami beri kesempatan lagi, ujar Pelatih Arema FC, Aji Santoso, pada .
Akhir pekan lalu Arema FC dijadwalkan menjajal Sibi. Namun, ternyata Sibi batal datang karena ketinggalan penerbangan.
Batalnya kedatangan Sibi ini sempat memancing reaksi keras manajemen dan tim pelatih Arema. Mereka membatalkan rencana memboyong pemain berusia 23 tahun tersebut.
Rencana kedatangan Sibi diamini manajemen Arema FC. Mereka menyebut akan memberi mantan penyerang Semen Padang itu kesempatan kedua untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya di hadapan tim pelatih.
Ia memang sudah berkomunikasi dan meminta maaf. Ia juga bersedia datang ke Malang atas biaya sendiri untuk trial. Kita beri kesempatan lagi pada dia, ujar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Arema FC 3 November 2025
Bola Indonesia 2 November 2025, 23:05
-
Prediksi BRI Super League: Arema FC vs Borneo FC 26 Oktober 2025
Bola Indonesia 25 Oktober 2025, 16:59
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55








