Comvalius Pecahkan Rekor Gol Milik Peri Sandria
Asad Arifin | 30 Oktober 2017 21:01
Bola.net - - Penyerang Bali United, Sylvano Comvalius baru saja mencatatkan prestasi yang apik di kompetisi Liga 1. Comvalius telah memecahkan rekor pencetak gol terbanyak di liga Indonesia dalam satu musim milik Peri Sandria.
Rekor milik Peri Sandria tercipta pada kompetisi tahun 1995 silam. Saat itu, Peri menjadi pencetak gol terbanyak dengan torehan 34 gol. Peri bermain untuk Mastrand Bandung Raya di kompetisi tahun 1995 tersebut.
Setelah bertahan selama 22 tahun, akhirnya rekor Peri pecah juga.
Senin Stadion Kapten I Wayan Dipta dan seisinya menjadi saksi Comvalius memecahkan rekor milik Peri. Comvalius mencetak dua gol saat bermain untuk Bali United di laga melawan Sriwijaya FC.
Tambahan dua gol membuat pemain asal Belanda tersebut kini menorehkan 35 gol di Liga 1. Tidak hanya mematahkan rekor, Peri juga masih bisa menambah jumlah golnya karena Bali United masih punya dua laga sisa di Liga 1 musim 2017 ini.
Sementara itu, Bali United sendiri menang dengan skor 3-2 atas Sriwijaya FC. Satu gol lain dari tim berjuluk Serdadu Tridatu dicetak oleh M. Taufiq. Sementara, gol balasan Sriwijaya FC dicetak oleh Marckho Sandi dan Beto Goncalves.
Hasil ini untuk sementara menempatkan Bali United bersaing dengan Bhayangkara FC dan PSM Makassar di puncak klasemen Liga 1. Tiga tim ini sama-sama telah mengumpulkan 62 poin. (bola/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










