Diego Assis Jadi Kartu Truf Persela Lamongan
Asad Arifin | 23 April 2018 20:18
Bola.net - - Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso memberikan pujian kepada gelandang serang asal Brasil, Diego Assis karena penampilan apiknya ketika bersua Bhayangkara FC. Bahkan Aji menganggap Assis sebagai 'kartu truf' Laskar Joko Tingkir.
Diego Assis mencetak gol penyeimbang ke gawang Bhayangkara FC pada menit ke-64 sekaligus menyelamatkan Persela dari kekalahan pada laga kelima Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, Senin (23/4) petang. Ia juga tampil bagus dalam membantu membangun serangan tim Kota Soto.
Diego Assis memang bisa menjadi kartu truf dari Persela saat ini. Kita lihat dari babak pertama sampai babak kedua begitu mobile dia, pergerakannya juga cukup sulit dihentikan. Akhirnya dia bisa cetak gol, ungkap Aji Santoso.
Peran Diego Assis memang cukup sentral di Persela, selain sebagai motor serangan ia kerap menjadi pembeda. Meskipun pada saat menghadapi Bhayangkara FC, Diego belum tampil efisien sehingga penyelesaiannya kurang efektif.
Karena striker kita kan cuma satu, kita pakai satu striker, Diego memang saya pasang sebagai gelandang serang setengah striker lubang, imbuhnya.
Untuk diketahui, sejak awal bergulirnya Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, Diego Assis sudah menyumbang dua gol dan dua assist untuk Persela. Sehingga tak berlebihan jika Aji memberi label seperti itu kepada mantan pemain Thai Honda FC tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 18 Oktober 2025
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 09:58
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04