Diimbangi Arema FC, Persikabo 1973 Kecewa
Yaumil Azis | 21 Maret 2021 20:40
Bola.net - Igor Kriushenko tak bisa menyembunyikan rasa kecewanya usai tim yang ia besut gagal mengemas poin penuh pada laga kontra Arema FC. Juru taktik Persikabo 1973 tersebut mengaku bahwa hasil imbang ini cukup menyakitkan bagi timnya.
"Pastinya, hasil ini lumayan menyakitkan," ucap Kriushenko, usai laga.
"Namun, ini akan menjadi bahan evaluasi kita ke depannya," sambungnya.
Sebelumnya, pada laga pembuka Grup A Piala Menpora 2021, Persikabo 1973 bermain imbang kontra Arema FC. Unggul lebih dulu melalui gol Ahmad Nufiandani, Persikabo harus rela berbagi angka setelah gawang mereka kebobolan melalui gol Dendi Santoso.
Sementara itu, menurut Kriushenko, kendati gagal meraih kemenangan pada laga ini, ia puas dengan performa para pemainnya. Menurut pelatih asal Belarusia tersebut, para pemainnya sudah bermain sesuai yang ia instruksikan.
"Pertandingan hari ini cukup lancar. Semua berjalan seperti yang kita rencanakan. Semua berjalan seperti yang kami inginkan," tuturnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tak Puas Hasil Imbang
Lebih lanjut, nada kecewa pun disuarakan Ahmad Nufiandani. Menurut pemain depan Persikabo ini, hasil yang didapat timnya pada laga ini tak membuatnya puas.
"Pada pertandingan tadi, tim kami sudah cukup bagus dalam mengikuti instruksi pelatih. Hanya, hasilnya kurang memuaskan," kata Nufiandani.
"Kita sudah berusaha semaksimal mungkin, tapi hasilnya kurang memuaskan," ia menegaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Kehilangan Arah Tanpa Luka Modric: Usia 40 Tahun, tapi Sangat Menentukan
Liga Italia 13 Januari 2026, 21:41
-
Marcos Santos Puji Kerja Keras Arema FC Usai Menang atas Persik Kediri
Bola Indonesia 13 Januari 2026, 14:55
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








