Duo Brasil Siap Mengawal Lini Belakang Persija di Piala Menpora 2021
Asad Arifin | 14 Maret 2021 04:04
Bola.net - Persija Jakarta bakal kental dengan nuansa Brasil di lini belakang pada Piala Menpora 2021. Selain Otavio Dutra, yang sudah bergabung sejak musim lalu, Persija bakal kedatangan Yann Motta.
Persija Jakarta segera menduetkan Dutra dengan Yann Motta untuk Piala Menpora dan Liga 1 2021.
Dutra adalah pemain yang lahir di Fortaleza, Brasil, yang kemudian dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 2019. Bek berusia 37 tahun itu telah bermain di Indonesia sejak 2010.
Dutra Siap Bantu Motta
Macan Kemayoran baru mendatangkan Yann Motta dari klub Singapura, Tanjong Pagar United. Bek kelahiran Rio de Janeiro, Brasil itu akan diikat dengan kontrak semusim.
"Saya sudah berkomunikasi dengan Yann Motta. Dia pemain muda dari Rio de Janeiro. Saya sudah bicara dengan dia tentang Persija Jakarta dan Indonesia," kata Dutra.
"Dia pasti diterima di tim ini. Sebab, Persija Jakarta sudah seperti keluarga. Saya siap membantunya di sini, apapun yang dia perlu," imbuh Dutra.
Persija, Klub Profesional Kedua Yann Motta
Yann Motta terbilang pemain misterius. Rekam jejaknya tidak banyak ditemukan meski telah menelusuri dunia maya.
Laman Transfermarkt mencatat Tanjong Pagar menjadi klub pertama dan satu-satunya Yann Motta di dunia profesional. Bek berusia 21 tahun itu tampil dalam 14 pertandingan Liga Singapura pada musim lalu.
"Saya belum mengetahui kualitasnya sebab belum melihatnya bermain. Tapi kalau Persija Jakarta mendatangkan dia, saya yakin dia punya kemampuan yang bagus," tutur Dutra.
"Saya akan membantu dia beradaptasi, termasuk mengartikan bahasa Brasil dengan Indonesia. Saya juga sempat membantu Marco Motta dan Marc Klok," jelasnya.
Disadur dari Bola.com (Penulis: Muhammad Adiyaksa/Editor: Benediktus Gerendo, 13 Maret 2021)
Baca Ini Juga:
- Gelandang PSIS Semarang Sebut Arema FC Lawan Terberat di Grup A
- Tiba di Jakarta, Pelatih PSIS Dragan Djukanovic Langsung Karantina di Hotel
- Pamit dari PSM, Bayu Gatra Selangkah Lagi Gabung Madura United
- Jelang Piala Menpora, Persija Tantang Persita
- Dokter Arema FC Minta Kartika Ajie Tak Paksakan Main Terlalu Cepat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Bocoran FIFA Series 2026: Timnas Indonesia vs Bulgaria
Tim Nasional 14 Januari 2026, 22:59
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





