Gagal ke Singgasana BRI Liga 1 karena Diimbangi Bali United, Gelandang Persib Tetap Tatap Persaingan Juara
Dimas Ardi Prasetya | 10 Februari 2023 23:58
Bola.net - Persib Bandung gagal ke singgasana BRI Liga 1 2022/2023 setelah bermain imbang 1-1 dengan Bali United pada pekan ke-23 BRI Liga 1 2022/2023, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (10/2/2023).
Persib tertahan di posisi kedua dengan mengantungi 46 poin dari 22 laga. Maung Bandung hanya tertinggal satu angka dari sang pemuncak klasemen, PSM Makassar yang sudah memainkan 23 pertandingan.
Meski begitu, gelandang Persib, Dedi Kusnandar tetap mensyukuri hasil seri kontra Bali United. Ia juga menegaskan bahwa timnya kini fokus ke laga selanjutnya agar tetap berada di jalur juara.
“Alhamdulillah kami syukuri hasil ini. Kami sudah berjuang untuk meraih kemenangan, tiga poin, tapi hasilnya imbang," ujar Dedi usai laga.
"Kami akan tatap pertandingan ke depan untuk tetap menjaga persaingan juara,” katanya menambahkan.
Evaluasi
Selanjutnya, Persib akan menghadapi PSM. Duel dua tim papan atas itu bakal digelar pada 14 Februari 2023.
Dedi pun tak ingin kesalahan yang terjadi pada laga kontra Bali United terulang kembali saat pertandingan melawan PSM. Oleh karenanya, Persib akan membenahi kekurangan-kekurangan itu.
“Kami akan perbaiki kesalahan dan tatap pertandingan ke depan,” imbuh pemain yang akrab disapa Dado ini.
Klasemen Liga 1
(Fitri Apriani/Bola.net)
Jangan Lewatkan:
- Pelatih Bali United Bicara Peluang Pertahankan Gelar BRI Liga 1 Usai Imbang Lawan Persib Bandung
- Bali United vs Persib Bandung Berakhir Imbang, Teco: Seharusnya Kami Menang
- Luis Milla Ungkap Rahasia Persib Gagalkan Kemenangan Bali United
- Luis Milla Tidak Kecewa Persib Gagal Kalahkan Bali United dan Kudeta PSM dari Puncak
- Persib Bandung Makin Ngeri di BRI Liga 1 2022/2023: 15 Laga Unbeaten, Terakhir Kalah 164 Hari yang L
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor BRI Liga 1 2022/2023
- Seru! Tonton Lagi Gol David da Silva yang Selamatkan Persib dari Kekalahan Lawan Bali United
- Hasil BRI Liga 1 2022/2023 Bali United vs Persib Bandung: Skor 1-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









