Hadapi Arema FC, Barito Putera Bertekad Raih Kemenangan
Gia Yuda Pradana | 24 Maret 2021 15:54
Bola.net - Sebuah tekad diapungkan Djadjang Nurdjaman jelang persuaan anak asuhnya dengan Arema FC. Pelatih Barito Putera ini mengaku bertekad mengemas poin penuh pada laga lanjutan Piala Menpora 2021.
"Kami tetap akan berikan perlawanan seimbang karena butuh poin untuk menjaga asa lolos dari fase grup," kata Djanur, sapaan karib Djadjang Nurdjaman, pada preskon virtual yang dihelat Rabu (24/03) siang.
Djanur sendiri mengakui bahwa tekad timnya ini tak akan mudah untuk direalisasikan. Pasalnya, menurut pelatih berlisensi AFC Pro tersebut, Arema FC bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata.
"Arema FC tetaplah tim yang solid," ucap Djanur.
"Mereka masihlah tim kuat," sambung juru taktik berusia 61 tahun tersebut.
Barito Putera sendiri akan menghadapi Arema FC pada laga kedua mereka di Grup A Piala Menpora 2021. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Manahan Solo, Kamis (25/03) malam.
Pada laga pertama mereka, Barito Putera bermain imbang 3-3 kala menghadapi PSIS Semarang. Sementara, pada pertandingan lain, Arema juga meraih hasil imbang kala menghadapi Persikabo 1973. Tertinggal lebih dulu, Arema akhirnya mampu memaksa Persikabo 1973 bermain imbang 1-1.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Penggawa Muda Barito Siap Kerja Keras
Sementara itu, tekad meraih kemenangan kontra Arema FC tak hanya diapungkan oleh Djanur. Penggawa muda Barito Putera, Alif Jaelani, pun menegaskan tekadnya untuk membawa timya meraih kemenangan pada laga ini.
"Kami antusias menjelang laga menghadapi Arema. Kami siap menghadapi Arema FC besok. Semoga bisa mendapat hasil baik pada laga ini," kata Alif.
"Kami siap bekerja lebih keras dibanding pada pertandingan pertama lalu," sambungnya.
Tak Mau Dihantui Rekor Buruk
Sementara itu, jelang laga besok, Alif tak mau dihantui rekor buruk timnya kala menghadapi Arema. Menurutnya, rekor tersebut justru melecut semangatnya untuk menunjukkan permainan terbaik pada laga ini.
"Rekor tersebut kan dari pertandingan yang sudah lewat. kami akan tunjukkan permainan terbaik pada pertandingan besok," tegas Alif.
"InsyaAllah besok raih poin tiga," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Hadapi Persikabo, PSIS Semarang Tak Mau Ulangi Kesalahan
- Tanpa Pelatih Kepala Lawan Persikabo, PSIS Semarang Tak Risau
- Barito Putera Sebut Arema FC Tim Solid
- Presiden Persija Malu, Minta Marko Simic dkk Evaluasi di Piala Menpora
- PSIS Semarang Sudah Kantongi Kelebihan dan Kekurangan Persikabo 1973
- Pesan Manajemen PSIS Semarang Jelang Laga Kontra Persikabo 1973
- Klasemen Lengkap Fase Grup Piala Menpora 2021: Kejutan PSM dan Persaingan Ketat Grup A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







