Hadiah Fantastis Menanti Juara Piala Presiden 2025, Berapa Nilainya?
Asad Arifin | 25 Mei 2025 18:46
Bola.net - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan bocoran menarik soal gelaran Piala Presiden 2025. Erick menyebut turnamen pramusim bergengsi ini bakal makin kompetitif dengan kehadiran dua tim luar negeri.
"Piala Presiden tahun ini akan mengundang dua tim luar negeri, yaitu dari Thailand dan Inggris,” ujar Erick Thohir saat malam penyerahan trofi juara BRI Liga 1 2024/2025 untuk Persib Bandung.
Pernyataan tersebut langsung menambah antusiasme publik sepak bola nasional. Piala Presiden selama ini dikenal sebagai ajang pemanasan serius sebelum kompetisi resmi dimulai, dan kini levelnya bakal naik satu tingkat dengan sentuhan internasional.
Tak hanya soal peserta, daya tarik turnamen ini juga terletak pada nilai hadiah yang ditawarkan. Berdasarkan edisi sebelumnya, Piala Presiden memberikan insentif besar bagi para peserta, baik dari segi prestasi maupun performa pertandingan.
Piala Presiden jadi Ladang Cuan Para Peserta
Piala Presiden bukan sekadar turnamen pramusim di Indonesia. Ada gengsi tinggi yang dipertaruhkan klub-klub peserta. Hadiah yang besar jadi tambahan motivasi bagi klub-klub yang ambil bagian di Piala Presiden.
Berkaca pada edisi 2024 lalu, hadiah Piala Presiden tidak kalah dibanding dengan BRI Liga 1. Berikut adalah rincian hadiah Piala Presiden 2024:
- Juara 1: Rp5,25 miliar
- Runner-up: Rp2,75 miliar
- Peringkat ketiga: Rp1,75 miliar
- Peringkat keempat: Rp1,25 miliar
Selain hadiah utama berdasarkan klasemen akhir, setiap tim juga berkesempatan meraup pemasukan tambahan dari setiap pertandingan yang mereka jalani, dengan rincian sebagai berikut:
- Kemenangan: Rp350 juta
- Hasil imbang: Rp250 juta
- Kekalahan: Rp150 juta
Klub Luar Negeri Panaskan Persaingan

ekonomis tersendiri bagi para klub. Bahkan tim yang gagal melaju ke fase akhir pun tetap bisa mengamankan pemasukan signifikan jika mampu tampil kompetitif di setiap pertandingan.
Kehadiran tim asing dari Thailand dan Inggris tak hanya menjadi suguhan menarik untuk penonton, tapi juga tantangan serius bagi klub-klub Liga 1. Ini bisa menjadi parameter awal kesiapan menghadapi kompetisi dan memberi pelajaran penting dari sisi taktik serta mental bertanding.
Jika PSSI konsisten dengan model hadiah dan menambah kualitas lawan, Piala Presiden 2025 bisa menjadi ajang pramusim paling prestisius yang pernah digelar di Indonesia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Puji Kualitas Kobbie Mainoo Jelang Ujian Berat Kontra Arsenal
Liga Inggris 24 Januari 2026, 11:57
-
Virgil van Dijk Bela Arne Slot Usai Pertanyaan 'Tak Sopan' soal Xabi Alonso
Liga Inggris 23 Januari 2026, 13:33
LATEST UPDATE
-
Casemiro Bidik Piala Dunia 2026, Performa di Man United Jadi Kunci
Liga Inggris 27 Januari 2026, 22:50
-
Barcelona Dicampakkan Dro Fernandez, Presiden Klub Bahkan Dibuat Terkejut
Liga Spanyol 27 Januari 2026, 22:17
-
John Herdman Blak-blakan Alasannya Mengunjungi Latihan Persija, Pantau Pemain Muda
Tim Nasional 27 Januari 2026, 22:11
-
Prediksi Athletic Bilbao vs Sporting Lisbon, 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 21:52
-
Arsenal Krisis Gol: Penyerang Tumpul dan Tak Mampu Cetak Gol dari Open Play
Liga Inggris 27 Januari 2026, 21:32
-
Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
Tim Nasional 27 Januari 2026, 21:00
-
Endrick: Kebangkitan Sang Penyerang, Dua Laga, Tiga Gol, Satu Assist di Lyon
Liga Eropa Lain 27 Januari 2026, 20:56
-
Manchester United Siapkan Tur Pramusim ke Skandinavia, Pertama dalam Hampir 30 Tahun
Liga Inggris 27 Januari 2026, 20:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05









