Hari Keempat TC, Persebaya Berlatih dengan Intensitas Tinggi
Yaumil Azis | 18 Januari 2020 11:53
Bola.net - Persebaya Surabaya mulai meningkatkan intensitas latihan memasuki hari keempat pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta. Rendi Irwan dan kolega diberikan menu latihan speed dan endurance.
Program tersebut diberikan untuk meningkatkan ketahanan fisik pemain. Tetapi, tim pelatih tidak melupakan sentuhan bola, sehingga latihan tetap dilakukan dengan bola.
"Ini tadi kita latihan intensitas tinggi, anak-anak melakukan latihan speed endurance," kata pelatih Persebaya, Aji Santoso, Sabtu (18/1/2020).
"(Tujuannya) yang jelas untuk meningkatkan ketahanan fisik pemain tetapi saya tetap menggunakan dengan bola," imbuhnya.
"Artinya kita melakukan fisik tetapi tidak mengisolasi sepak bolanya, unsur sepak bolanya masih ada di dalam," tegas juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Urung Latihan Dua Kali
Karena pemain berlatih dengan intensitas tinggi, Aji pun mengurungkan niatnya untuk menggelar latihan dua kali. Sebelumnya, dia berencana kembali menggelar latihan pada sore hari.
"Seharusnya sore nanti latihan, tetapi saya lihat anak-anak ini tadi kerjanya sangat maksimal," Aji menambahkan.
"Karena saya lihat anak-anak kerja sangat bagus, seratus persen mereka lakukan, saya liburkan untuk nanti sore," tegas eks pelatih Persela tersebut.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
Baca Juga:
- Zoubairou Garba, Bek Naturalisasi yang Didatangkan Persebaya
- Persebaya Masih Fokus Tingkatkan Kondisi Fisik Pemain
- TC di Yogyakarta, Chemistry Pemain Persebaya Mulai Terbangun
- Komentar Bonek setelah Makan Konate Resmi Bergabung dengan Persebaya
- Aji Santoso: Nasir Tidak Kesulitan Adaptasi dengan Persebaya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







