Hasil BRI Liga 1 Persib Bandung vs Persik Kediri: Skor 0-2
Abdi Rafi Akmal | 10 Desember 2023 21:15
Bola.net - Persib Bandung tersungkur pada laga pekan ke-22 BRI Liga 1 2023/2024. Persib harus mengakui keunggulan tamunya, Persik Kediri dengan skor 0-2, Minggu (10/12/2023) WIB.
Puluhan ribu pasang mata yang memadati Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung harus rela melihat Persib menyudahi laga sebagai tim yang kalah.
Persik berhasil mencuri dua gol kemenangan dari situasi bola mati. Gol pertama tercipta melalui eksekusi penalti Renan Silva (49’). Anderson Nascimento (59’) mencetak gol kedua Persik dari tendangan bebas langsung.
Kekalahan ini memaksa Persib tertahan di peringkat ke-3 dengan 49 poin. Bagi Persik, mereka naik ke posisi 6 dengan perolehan 33 poin.
Babak Pertama
Persib yang didukung para penggemarnya tampil menggebrak sejak peluit dibunyikan. Lini depan yang dipimpin David da Silva berkali-kali menebar ancaman ke gawang Persik.
Pertahanan rapat Persik lumayan menyulitkan lini depan tuan rumah. Minim peluang emas yang tercipta dari dalam kotak penalti.
Alhasil, Persib mencoba variasi lain dengan melancarkan tendangan-tendangan jarak jauh. Sialnya, Dikri Yusron tampil apik di bawah mistar tim tamu.
Persik sendiri tidak selamanya menantikan serangan-serangan Persib. Di beberapa momen, permainan cepat Macan Putih sempat menghasilkan beberapa peluang yang belum terlalu berbahaya.
Babak Kedua
Gol pemecah kebuntuan akhirnya tercipta di awal babak kedua. Persik diberi hadiah penalti oleh wasit utama, Futoshi Nakamura setelah Flavio Silva dijatuhkan oleh Kevin Mendoza.
Renan Silva yang jadi algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Ia dengan tenang mengeksekusi penalti dan membawa Persik unggul di menit ke-49.
Tertinggal satu gol tidak membuat Persib kacau balau. Kontrol pertandingan tetap berada di bawah kendali Marc Klok dkk. Hanya saja, tidak satupun dari serangan tersebut berhasil mengoyak jala lawan.
Sebaliknya, Persib justru tertinggal lagi. Lagi-lagi dari eksekusi bola mati. Anderson Nascimento, bek tengah Persik, melepas tendangan bebas langsung yang gagal dimentahkan Mendoza.
Susunan Pemain
Persib Bandung (4-3-3): Kevin Mendoza; Henhen Herdiana, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Edo Febriansyah; Beckham Putra, Marc Klok, Ezra Walian; Febri Haryadi, David da Silva, Ciro Alves.
Pelatih: Bojan Hodak
Persik Kediri (4-4-2): Dikri Yusron; Yusuf Meilana, Anderson Nascimento, Hamra Hehanusa, Simen Lyngbo; Ze Valente, Bayu Otto, Rohith Chand, Renan Silva; Flavio Silva, M Supriadi.
Pelatih: Marcelo Rospide
Klasemen BRI Liga 1
Baca Juga:
- BRI Liga 1: Madura United Akui Tak Mudah Kalahkan Barito Putera
- 2 Pengadil Jepang Pimpin BRI Liga 1 Malam Ini, Exco PSSI: Kami Tidak Seterusnya Pakai Wasit Asing
- Julian Guevara Optimistis Arema FC Lekas Keluar dari Zona Degradasi
- Ketika Kartu Merah Buyung Ismu Lessy Dibatalkan Wasit Ginanjar Rahman Latief
- Fakta Menarik Dua Wasit Jepang yang Pimpin Dua Laga BRI Liga 1 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











