Hasil Persib Bandung vs Kitchee SC: Skor 0-2
Editor Bolanet | 27 Mei 2015 19:59
Pertandingan babak 16 besar Piala AFC ini berakhir dengan skor 0-2 untuk keunggulan Kitchee. Dua gol tersebut masing-masing dicetak oleh Juan Carlos Rodriguez pada menit 32 dan Lam Ka Wai menit 44.
Sejak menit awal Persib memang lebih banyak menekan melalui dua sayapnya. Namun serangan yang dilakukan belum berbuah. Begitu juga dengan serangan yang dilakukan oleh Kitchee SC masih dipatahkan barisan belakang Maung Bandung.
Malah, petaka terjadi bagi Maung Bandung menit 32. Kitchee mengoyak gawang I Made Wirawan melalui sundulan Juan Carlos Rodriguez usai menerima umpan dari Cheung Kin Fung. Menit 43 Tim tim asal Hongkong ini berhasil menambah keunggulan. Gol diciptakan Lam Ka Wai berkat bola muntah tendangan bebas Xu Deshuai. Hingga turun minum skor masih bertahan 0-2 untuk keunggulan Kitchee SC.
Memasuki babak kedua, Pangeran Biru coba lebih banyak menekan dan mengejar ketertinggalan. Serangan dari kanan dan kiri terus dilakukan. Bahkan, Persib menguasai hampir setengah lapangan. Namun, usaha mereka masih belum berbuah hingga menit ke-60.
Tidak kenal lelah diperlihatkan Tantan dan kawan-kawannya. Namun, Dewi Fortuna nampaknya masih belum berpihak kepada Maung Bandung. Persib coba memasukkan tenaga baru dengan menarik Firman Utina dan Hariono digantikan oleh Dedi Kusnandar dan Taufiq.
Kehadirian keduanya bahkan ditambah oleh Dias Angga yang masuk menggantikan Atep masih belum dapat mendobrak pertahanan Kitchee. Bahkan hingga akhir pertandingan skor tidak berubah 0-2 untuk keunngulan tim asal Hongkong ini.
Berikut susunan pemain kedua kesebelasan.
PERSIB: I Made Wirawan (PG); Abdul Rahman, Achmad Jufriyanto, Supardi, Tony Sucipto; Hariono ('66 Taufiq), Firman Utina ('45 Dedi Kusnandar), Makan Konate, M Ridwan (C), Atep ('74 Dias Angga); Tantan
Pelatih: Emral Bin Bustaman
Kitchee SC: Wang Zhenpeng (PG); Fernando Recio Comi, Lo Kwan Yee (C), Cheung Kin Fung, Kim Taemin; Lam Ka Wai, Huang Yang, Wan Chun ('64 Ngan Lok Fung), Xu Deshuai, Juan Carlos Rodriguez Belencoso, Christian Kwesi ('78 Cheung Kwok).
Pelatih: Jose Molina Jimenez. *** (persib/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung: Ganjalan yang Iringi Laju Tim di Putaran Pertama BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 16:20
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









