Hasil Pertandingan Bali United vs Madura United: Skor 0-2
Dimas Ardi Prasetya | 22 Desember 2019 21:14
Bola.net - Bali United dikalahkan Madura United dengan skor 0-2 di laga pamungkas Shopee Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (22/12/2019).
Pertandingan yang disiarkan Indosiar ini tetap berlangsung seru. Sebab kedua tim masih sama-sama ingin meraih kemenangan.
Gol-gol Madura United dihasilkan dua pemain. Gol pertama dicetak oleh Aleksandar Rakic sementara gol kedua diciptakan Alberto Goncalves.
Jalannya Pertandingan
Madura United tidak ingin hanya menjadi penghibur. Alberto Goncalves dkk. berusaha memperlihatkan permainan menekan sejak menit-menit awal pertandingan.
Gelandang Bali United, Taufiq, harus mengakhiri laga sangat cepat. Cedera yang dialaminya membuat Taufiq harus ditandu keluar pada menit ke-28 dan digantikan oleh Ahmad Agung Setia Budi pada menit ke-30.
Sebuah peluang diadapatkan oleh Syahrian Abimanyu untuk menjebol gawang Bali United pada menit ke-32. Sayang, tembakan pemain muda Madura United itu masih membentur mistar gawang yang dikawal Wawan Hendrawan.
Setelah itu, Bali United membangun serangan yang dimotori Stefano Lilipaly. Sayang, serangan tersebut gagal dan berbuah serangan balik cepat Madura United yang berakhir dengan gol yang dicetak Aleksandar Rakic pada menit ke-34.
Tak hanya satu gol yang menjadi noda bagi Bali United pada babak pertama. Gawang Wawan Hendrawan kembali bobol pada menit ke-38 lewat tandukan Alberto Goncalves. Striker naturalisasi Indonesia kelahiran Brasil itu memaksimalkan umpan silang Aleksandar Rakic yang tepat mendarat di kepalanya.
Tertinggal dua gol di babak pertama membuat Bali United mencoba bermain lebih menekan saat babak kedua sudah dimulai. Namun, tim tamu pun tetap berusaha memperlihatkan permainan yang menekan demi bisa memastikan tiga poin dan menjaga peluang finis di big five Liga 1 2019.
Jual beli serangan terus terjadi sepanjang babak kedua bergulir. Namun, Bali United tetap tak mampu menghadirkan satu gol pun di depan pendukungnya. Begitupun dengan Madura United yang juga tetap bermain menyerang.
Bali United pun dipaksa menyerah dengan skor 0-2 dari Madura United. Meski demikian, pesta perayaan juara sang tuan rumah tetap berlangsung dengan meriah.
Susunan Pemain
Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan (kiper); Gunawan Dwi Cahyo, I Made Andhika Wijaya, Michael Orah, Ricky Fajrin (belakang); I Kadek Agung Widnyana Putra, Taufiq, Stefano Lilipaly (tengah); Aldino Herdianto, Yabes Roni, Irfan Bachdim (depan).
Pelatih: Stefano Cugurra Teco
Madura United (4-3-3): Muhammad Ridho (kiper); Andik Rendika Rama, Ante Bakmaz, Guntur Ariyadi, Jaimerson Xavier (belakang); Marckho Merauje, Slamet Nurcahyono, Syahrian Abimanyu (tengah); Diego Assis, Alberto Goncalves, Aleksandar Rakic (depan).
Pelatih: Rasiman
Disadur dari: Bola.com/Penulis Benediktus Gerendo Pradigdo/Editor Wiwig Prayugi
Published: 22 Desember 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





