Jacksen Tiago Bertahan di Persipura Jayapura
Dimas Ardi Prasetya | 6 Januari 2020 23:42
Bola.net - Teka-teki ihwal masa depan Jacksen F. Tiago pada musim 2020 akhirnya terjawab juga. Pelatih asal Brasil ini dipastikan akan bertahan menangani Mutiara Hitam, julukan Persipura Jayapura.
Kepastian bakal bertahannya Jacksen diungkapkan Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano. BTM, sapaan karibnya, memastikan bahwa Jacksen telah bersepakat untuk bertahan di Persipura.
"Pelatih Jacksen F. Tiago telah bersedia untuk tetap bersama–sama Persipura Jayapura pada musim 2020," ucap BTM.
"Ia merasa sudah sangat dekat dengan para pemain," sambungnya.
Menurut BTM, keputusan mempertahankan Jacksen pun tak lepas dari citra positif pelatih berusia 51 ini di masyarakat Papua. Jacksen juga disebutnya sudah mendapatkan tempat di hati masyarakat Papua.
"Masyarakat menginginkan Jacksen tetap bersama-sama dengan pemain Persipura Jayapura," tuturnya.
Jacksen, yang saat ini masih menghabiskan libur di Brasil, memang bak juru selamat bagi Persipura pada musim 2019. Dari tim yang terpuruk di zona degradasi, Persipura di tangan Jacksen berubah menjadi tim yang ditakuti. Mereka bahkan mampu memungkasi kompetisi di posisi tiga klasemen sementara.
Prestasi Jacksen ini membuat namanya dikaitkan dengan sejumlah tim. Bahkan, eks pelatih Timnas Indonesia ini sempat dirumorkan bakal menangani tim bertabur bintang, Persija Jakarta.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Bakal Berlatih Akhir Januari
Lebih lanjut, usai memastikan telah bersepakat dengan Jacksen, BTM pun membeber rencana persiapan Persipura. Menurutnya, Mutiara Hitam akan melakukan latihan perdana pada 25 Januari mendatang.
"Setelah libur panjang, kami akan melakukan latihan perdana pada 25 Januari 2020," tutur BTM.
Sebelum menggelar latihan perdana, menurut BTM, timnya akan terlebih dulu launching tim dan jersey mereka. Hal ini, menurut Wali Kota Jayapura tersebut, akan dihelat pada satu-dua hari mendatang.
"Pasti akan diumumkan dalam satu dua hari ke depan, termasuk beberapa pemain Papua yang direkrut," tandas BTM.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Borneo FC Daratkan Penyerang Asal Brasil
- Arema Dipastikan Lepas Hamka Hamzah
- Arema FC Sudah Bersepakat dengan Dua Pemain Asing
- Alasan Borneo FC Datangkan Dua Bek Lokal
- Gagal Sepakati Nilai Kontrak, Arema Berpisah dengan Makan Konate
- Tira Persikabo Pagari Andy Setyo dari Kejaran Persib, Persija, dan Persebaya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









