Jelang Lawan PSIS, Arema FC Fokus Kembalikan Kebugaran
Serafin Unus Pasi | 7 Agustus 2023 22:08
Bola.net - Joko Susilo angkat bicara ihwal perbaikan-perbaikan yang dilakukan anak asuhnya jelang laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, kontra PSIS Semarang. Pelatih Arema FC ini mengaku fokus mengembalikan kebugaran anak asuhnya jelang laga tersebut.
"Persiapan kami normal, bagaimana kami menyiapkan fisik, juga taktik," ucap Joko.
"Terpenting, yang kami siapkan adalah fisik," sambungnya.
Joko membeber alasan di balik fokus tim pelatih Arema FC membenahi kondisi fisik timnya. Hal tersebut tak lepas dari perjalanan yang harus mereka tempuh dari Bali ke Semarang, untuk bertandang ke kandang PSIS Semarang.
"Kami harus menempuh perjalanan lagi. Dari Bali nggak ada pesawat langsung ke Semarang. Jadi, kami harus turun di Solo dan naik bus lagi ke Semarang," tuturnya.
Arema FC akan menghadapi PSIS Semarang pada laga pekan ketujuh mereka di BRI Liga 1 2023/2024. Laga ini akan dihelat di Stadion Jatidiri Semarang, Rabu (09/08) mendatang.
Saat ini, Arema FC masih terbenam di dasar klasemen sementara. Mereka baru mengoleksi dua angka dari enam laga.
Pada laga terakhir mereka, Arema FC harus menelan kekalahan telak. Menjamu Barito Putera pada akhir pekan lalu, mereka kalah empat gol tanpa balas.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Terus Berupaya Benahi Mental
Selain soal fisik dan taktik, Joko menyebut ada hal lain yang juga terus coba dibenahinya. Hal tersebut, sambung pelatih berlisensi AFC Pro tersebut, adalah soal mental.
Menurut Joko, tim pelatih sudah terus berusaha meningkatkan mental para penggawa Arema FC. Sekarang, ia menambahkan, semua tergantung kepada si pemain itu sendiri.
"Kalau ini dijadikan masalah akan sulit," papar Joko.
"Bagaimana pun, kami sudah memberikan motivasi dari luar. Kami tekankan bahwa pemain harus bisa mengatasi semua ini sendiri," ia menambahkan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






