Jelang Liga 1, LIB Lakukan Koordinasi dengan Baintelkam
Aga Deta | 26 Juni 2021 07:41
Bola.net - PT Liga Indonesia Baru (LIB) terus melakukan persiapan menjelang kick off Liga 1 2021/2022. Usai bertemu Asisten Operasional (Asops) Kapolri, Imam Sugianto, operator kompetisi itu berkoordinasi dengan Badan Intelijen Keamanan (Baintelkam) Polri.
Pertemuan itu digelar di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (25/6/2021). Dari LIB diwakili oleh Direktur Operasional, Sudjarno, sementara dari Baintelkam dihadiri langsung oleh Wakabaintelkam Irjen Pol Nana Sujana dan beberapa personel terkait.
Dalam koordinasi tersebut juga dilakukan pertemuan secara virtual dengan jajaran Intelkam beberapa Polda di Indonesia. Di antaranya Polda Papua, Polda Jatim, Polda Aceh, Polda Kalsel, Polda DIY, Polda Banten, Polda Metro Jaya, Polda Sulsel, Polda Jabar, Polda Banten, Polda Jateng, dan Polda Bali.
“Koordinasi dengan Baintelkam dan jajaran Polda terkait tujuannya lebih pada agar semua memiliki pemahaman yang sama tentang bergulirnya kompetisi Liga 1 dan Liga 2. Terutama terkait perlunya taat dan patuh pada protokol kesehatan dan semua pertandingan digelar tanpa penonton ,” ujar Sudjarno.
Secara umum, dalam koordinasi tersebut, Sudjarno menjelaskan secara detail rencana pelaksanaan kompetisi Liga 1 2021/2022. Begitu pula juga dengan Liga 2-2021.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
LIB Bahas Jadwal Kompetisi
Selain itu, Sudjarno menyebut pertemuan dengan Baintelkam juga membahas mengenai jadwal kompetisi. Kick off Liga 1 dijadwalkan digelar pada 9 Juli mendatang dengan mempertemukan Persija Jakarta versus PSS Sleman sebagai laga pembuka.
"Mulai dari tanggal kick off, jumlah pertandingan, pembagian kluster, stadion yang akan digunakan, sampai dengan berakhirnya kompetisi," tutur Sudjarno.
Seperti diketahui, Liga 1 musim ini memiliki tiga klaser. Klaster pertama meliputi Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta, sementara klaster keduanya yaitu Jawa Tengah serta DIY, sedangkan klaster ketiganya di Jawa Timur.
Nantinya, seri satu dan enam akan digelar di klaster pertama. Kemudian untuk seri dua dan lima di klaster kedua. Lalu seri tiga dan empat di klaster ketiga.
Pada pertemuan tersebut LIB juga membahas tentang Liga 2. Mereka menginformasikan terkait format kompetisi yang berbeda dengan Liga 1, rencana penjadwalan pertandingan, kota yan kemungkinan akan menjadi tuan rumah, sampai dengan jumlah peserta.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Madura United Dapat Banyak Jadwal Sore pada Seri Pertama Liga 1, RD Siap Beradaptasi
- Kick Off Liga 1 2021/2022 Berpotensi Dimajukan
- COVID-19 Naik Tinggi, Liga 1 2021 Tetap Digelar
- Jelang Kick Off Liga 1, PT LIB Bahas Masalah Teknis dengan Klub
- Lonjakan COVID-19, Liga 1 Seri Pertama Tak Bisa Digelar di Stadion-stadion Jakarta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










