Joko Susilo: Arema Siap Mental Hadapi Persebaya
Ari Prayoga | 4 Mei 2018 00:55
Bola.net - - Sebuah keyakinan dilontarkan Joko Susilo jelang laga antara tim asuhannya dan Persebaya Surabaya. Pelatih Arema FC ini optimistis mental timnya telah siap menghadapi laga sarat rivalitas tersebut.
Saya rasa saat ini tidak ada masalah, termasuk dengan mental pemain, ujar Joko Susilo.
Insya Allah, kami bisa mengatasi masalah tersebut, sambungnya.
Menurut pelatih yang karib disapa Gethuk ini, anak asuhnya memiliki masalah yang lebih berat ketimbang faktor mental. Masalah tersebut, sambung pelatih berusia 47 tahun ini, adalah cedera pemain yang menghadang timnya.
Pemain-pemain yang cedera ini menjadi pekerjaan rumah kami. Kami harus bisa mengatasi ini semua, tuturnya.
Arema FC akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga pekan ketujuh Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu mendatang.
Bagi kedua tim, pertandingan ini bukan sekadar pertandingan biasa. Pasalnya, hubungan antara suporter kedua tim ini tak bisa dikatakan harmonis. Panasnya tensi pertandingan ini sendiri ditakutkan akan berpengaruh pada persiapan tim dan kondisi mental pemain.
Jelang pertandingan ini, Arema dipastikan tak bakal bisa diperkuat dua pemain pilar mereka, Joko Ribowo dan Arthur Cunha da Rocha. Joko Ribowo menderita cedera pada ligamen lututnya, sementara Arthur harus absen akibat cedera tumit.
Sementara itu, terkait panasnya tensi pertandingan, Gethuk optimistis bahwa suasana di dalam lapangan tak akan terpengaruh. Menurutnya, para pemain kedua tim tentu akan menjaga sportivitas mereka.
Mungkin di luar lapangan bakal seperti itu, tapi di dalam lapangan tidak, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Arema FC vs Persita Tangerang: Tayang di TV Mana?
Bola Indonesia 30 Desember 2025, 11:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Juventus vs Lecce 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 00:00
-
Ketika Pep Guardiola Tidak Habis Pikir Chelsea Pecat Enzo Maresca
Liga Inggris 2 Januari 2026, 23:49
-
Tantang Leeds United, Bruno Fernandes dan Kobbie Mainoo Bisa Perkuat MU?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 23:36
-
Espanyol vs Barcelona: Manolo Gonzalez Singgung Joan Garcia dan Kisah Luis Figo
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 23:11
-
Cagliari vs Milan: Duel-duel Kunci Penentu Arah Laga di Sardinia
Liga Italia 2 Januari 2026, 22:08
-
Real Madrid Tegaskan Nico Paz Bukan Aset Dagang usai Dipulangkan 2026
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 20:57
-
Banyak Tanda Tanya, Begini Prediksi Susunan Pemain AC Milan Hadapi Cagliari
Liga Italia 2 Januari 2026, 20:35
-
Niclas Fullkrug Resmi Berseragam AC Milan, Pakai Nomor Punggung 9
Liga Italia 2 Januari 2026, 20:10
-
Kiper Barcelona Jadi Kandidat Kuat Peraih Trofi Zamora
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 19:57
-
Menunggu Dampak Instan Niclas Fullkrug di AC Milan
Liga Italia 2 Januari 2026, 19:15
-
Juventus Mulai Menemukan Arah, tapi Ada Satu Masalah yang Belum Tuntas
Liga Italia 2 Januari 2026, 18:29
-
Dusan Vlahovic dan Dilema Juventus di Tengah Ketidakpastian Kontrak
Liga Italia 2 Januari 2026, 18:22
-
Persija Jakarta vs Persijap: Tim Tamu Menatap Laga Berat di SUGBK
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 17:38
-
Demi Jaga Peluang Juara, Arsenal Incar Bintang Muda Real Madrid Ini
Liga Inggris 2 Januari 2026, 17:26
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43





