Kalah dari PS Tira, Barito Putera Kehilangan Puncak Klasemen
Asad Arifin | 4 Juni 2018 23:24
Bola.net - - Barito Putera kalah dengan skor 1-0 di pekan ke-12 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak saat berjumpa PS Tira, Senin (4/6) malam di Stadion Sultan Agung. Barito Putera pun kini harus lengser dari puncak klasemen Liga 1.
Kekalahan Barito Putera tidak lepas dari blunder yang dilakukan oleh Dian Agus Prasetyo. Sang kiper gagal menangkan bola sepakan Alexsandar Rakic yang sebenarnya tidak terlalu keras.
Jalannya Pertandingan
Barito Putera kesulitan menemukan ritme permainan terbaiknya di awal laga. Tidak bermainnya Duoglas Packer dan Gavin Kwan membuat serangan tidak begitu rapi. Kubu PS Tira pun masih beradaptasi dengan taktik sang careteker Miftahudin.
Tidak banyak peluang tercipta pada babak pertama. Rizky Pora memberi ancaman ke gawang PS Tira saat laga sudah berusia 22 menit, tapi eksekusinya dari sudut sempit masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Syahrul Fadil.
Menit ke-31, Rakic mendapat peluang berbahaya untuk PS Tira. Tapi, pemain asal Serbia tersebut belum mampu mengarahkan bola tepat ke gawang.
Rakic akhirnya mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-33. Pemain berusia 31 tahun melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Bola sejatinya tidak kencang, tapi salah diantisipasi oleh Dian Agus dan menjadi gol. PS Tira pun menutup babak pertama dengan unggul 1-0.
Lanjut Babak Kedua

Barito Putera sebenarnya sudah melakukan segala potensi yang dimiliki di sektor penyerangan. Termasuk dengan memasukkan Bijahil Chalwa, Adi Setiawan dan Juan Pablo Pino. Tapi, Laskar Antasari tetap saja kesulitan mencetak gol.
Setelah menggagalkan peluang Samsul Arif, kiper Syahrul Fadil kembali jadi penyelamat bagi PS Tira pada menit ke-66. Mantan kiper PSS Sleman itu mampu menangkan bola sepakan Rizky Pora yang diarahkan ke sisi kanan.
Menit ke-83, Barito Putera nyaris saja menyamakan skor. Juan Pino memberikan umpan crossing ke kotak penalti. Bijahil yang sudah menunggu, menyambutnya dengan sebuah sundulan kepala. Tapi, bola masih tipis di atas gawang.
Barito Putera benar-benar kesulitan dan pada akhirnya tidak mampu mencetak gol. Pasukan Jacksen F Tiago pun menyerah dengan skor 1-0.
Hasil ini membuat Barito Putera harus kehilangan posisi puncak klasemen. Sebab, pada laga lain PSM Makassar mampu mendapatkan satu poin di markas Persipura. PSM kini berada di puncak klasemen dengan 21 poin. Unggul satu poin dari Barito Putera di posisi kedua.
Susunan Pemain:
PS Tira: Syahrul Fadillah; Kim Sang Min, Mahdi Albaar, Abduh Lestaluhu, Didik Wahyu, Manahati Lestusen, Wawan Febriyanto, Izmy Yaman Hatuwe, Gustavo Lopez, Mariano Berriex, Aleksandar Rakic.
Barito Putera: Dian Agus Prasetyo; Aaron Evans, Rony Beroperay, Firli Apriansyah, Nazar Nurzaidin, Dandi Maulana Abdulhak, Rizky Pora, Paulo Sitanggang, Matias Cordoba, TA Mushafry, Samsul Arif.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Nottm Forest vs Arsenal: Tanpa Gol, tapi The Gunners Aman di Puncak
Liga Inggris 18 Januari 2026, 02:33
-
Hasil Chelsea vs Brentford: The Blues Menang Lewat Gol Joao Pedro dan Cole Palmer
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:06
-
Hasil Udinese vs Inter: Gol Lautaro Martinez Bawa Nerrazurri Petik Poin Penuh
Liga Italia 17 Januari 2026, 23:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






